Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebentar Lagi, "Megatall" Tertinggi Kelima di Dunia Warnai Langit Shanghai

Kompas.com - 29/01/2014, 17:38 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

KOMPAS.com - Sebentar lagi, kota Shanghai, China, bakal memiliki pencakar langit tertinggi kelima di dunia, bertajuk Shanghai Tower. Pekerjaan konstruksi struktur telah mencapai 603 meter dan direncanakan rampung sebelum tahun 2014 berakhir.

Kontraktor gedung yang masuk dalam kategori megatall ini, The Shanghai Construction Group, mengumumkan pencapaian konstruksi sekaligus membantah rumor molornya jadwal penyelesaian.

Saat ini, mereka sedang memasang peralatan elektromekanis pada megatall yang mengangkasa setinggi 632 meter yang berada di kawasan bisnis terpadu, Lujiazui, Pudong, tersebut. Termasuk gardu dengan kapasitas 110 kilovolt yang ditanam di bawah tanah untuk menjamin pasokan energi.

Seluruh area Shanghai Tower dengan luas 210.000 meter persegi akan disewakan kepada perusahaan-perusahaan publik. Para agen pemasaran tengah bekerja ekstra keras guna menggaet para penyewa (tenant).

Bila Shanghai Tower rampung, maka Shanghai akan memiliki lima pencakar langit dengan ketinggian di atas 300 meter. Kelimanya adalah, Shanghai Tower (632 meter), Shanghai World Financial Center (492 meter), Jin Mao Tower (421 meter), Shimao International Plaza (333 meter), dan White Magnolia Plaza 1 (325 meter).

Sementara itu, The China Expo Convention and Exhibition Complex yang digelar di kawasan Qingpu, Hongqiao Business Park, akan memiliki dua ruang pameran yang konstruksinya selesai dan mulai digunakan tahun ini.

The China Expo Convention and Exhibition Complex merupakan konstruksi struktur tunggal terbesar di dunia dengan area seluas 1,47 juta meter persegi.Ruang pameran indoor-nya seluas 400.000 meter persegi dan pameran luar ruang seluas 100.000 meter persegi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau