KOMPAS.com - Lemari mengeluarkan bau tak sedap dan apek? Tentu saja, Anda tidak menginginkan hal ini, bukan? Karena, hal seperti ini bisa bikin mood seketika ambruk!
Apa saja yang perlu dilakukan untuk menghilangkan bau apek lemari Anda? Sebetulnya, ada cara mudah untuk menghilangkan bau tak sedap tersebut, terlebih sekarang ini semakin beragam pengharum ruangan telah diproduksi dengan aroma yang variatif.
Selain itu, di sekitar Anda pun banyak terdapat bahan-bahan alami penghilang bau yang bebas kimia. Simak tips berikut ini:
Tembakau
Salah satunya adalah tembakau. Anda bisa meletakkan tembakau dalam wadah, lalu masukkan ke dalam lemari tersebut selama sehari semalam. Tunggu saja, secara perlahan bau apek itu akan hilang.
Bunga melati
Ambil kuntum bunga melati yang masih kuncup. Letakkan kuntum bunga ini ke dalam botol terbuka atau mangkuk kecil, lalu masukkan ke dalam lemari. Wangi semerbak melati akan serta-merta memenuhi lemari. Namun demikian, pastikan untuk mengganti dengan kuntum yang baru bila bunga layu.
Kapas berparfum
Basahi kapas dengan parfum, lalu tempatkan wadah terbuka di lemari. Samar-samar wangi parfum akan tercium dari pakaian.
Irisan sabun
Aroma wangi bisa juga dilakukan dengan cara menaruh irisan sabun wangi pada sebuah mangkuk lalu menempatkannya di dalam lemari. Agar menarik, Anda dapat mengkreasikannya dalam aneka bentuk dan potongan.
Namun, menyimpan terlalu lama potongan sabun pada area lembab justru dapat menumbuhkan jamur pada sabun tersebut sehingga harus Anda pastikan untuk selalu menggantinya dengan yang baru jika tak lagi wangi.
Penataan
Selain memakai pengharum bahan alami, dari segi penataan dan perawatannya, ada baiknya Anda tidak meletakkan lemari terlalu dekat dengan dinding, terlebih jika dinding tersebut berbatasan langsung dengan area basah seperti kamar mandi. Beri jarak antara lemari dengan dinding. Suhu udara juga berpengaruh, karenanya pastikan ruangan tempat meletakkan lemari tidak lembab.
Selamat mencoba!
(Dwi Rahayu Ningsih, Djati Surendro, Febrina Syaifullana)
Baca juga:
Tanpa "Handle", Lemari Semakin Rapi
Membuang Dinding, Mengubah Jadi Lemari
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.