Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Faktor Penentu Investasi Properti

Kompas.com - 25/04/2012, 12:26 WIB

KOMPAS.com - Bila Anda sudah mantab untuk berinvestasi di sektor properti seperti rumah atau apartemen, maka perhatikan tiga faktor penentu keberhasilan investasi. Tiga faktor tersebut adalah lokasi, harga, serta legalitas dan rencana pemerintah.

Lokasi

Dalam berinvestasi properti, lokasi merupakan faktor yang membuat investasi Anda begitu diminati. Pilihlah lokasi yang mudah dijangkau dan terpantau. Hal ini berkaitan dengan pengawasan. Jika sudah terlanjur membeli tanah yang jauh dari pengawasan, percayakan pada orang yang bisa dipercaya.

Untuk lokasi strategis perhatikanlah akses jalan. Jangan pernah membeli tanah atau rumah dengan akses jalan buruk karena tidak akan berkembang. Selain itu, sumber air juga penting, karena air merupakan kebutuhan vital. Periksa pula apakah daerah tersebut bebas banjir. Pengecekan sebaiknya dilakukan dengan datang ke langsung ke lokasi.

Harga

Harga yang terbaik untuk membeli tanah sebenarnya harga di bawah Nilai Jual Obyek Pajak (NJOP) tanah. Harga yang cukup adil adalah harga yang sama dengan harga NJOP.  Untuk mendapatkan harga terbaik, lakukan survei dengan harga properti di kawasan sekitar sebagai perbandingan. Sebagai catatan, semakin bagus lokasinya biasanya semakin mahal harganya.

Legalitas dan rencana pemerintah

Untuk berinvestasi perhatikan pula status tanah.  Untuk itu, konsultasikan dengan notaris atau pejabat pembuat akta tanah sehingga membantu pengecekan. Atau bila properti tersebut rumah, maka pastikan sertifikasinya lengkap. Pastikan pula rencana pemerintah terhadap daerah tersebut. Informasinya bisa didapatkan dari dinas tata kota setempat.

Selain ketiga hal tersebut, hal lain yang penting dipertimbangkan adalah luas tanah, bentuk, lokasi, kondisi, permukaan tanah, sisi menghadap jalan, jalur pembuangan air, kontur tanah, kondisi lingkungan dan daya pandang.

Sumber: Supriyadi Amir, Sukses Membeli Rumah Tanpa Modal, Laskar Aksara

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gresik: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gresik: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

Berita
Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

Berita
Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

Ritel
Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

Tips
Ini Lima Negara Asal WNA Paling Banyak Incar Properti di Indonesia

Ini Lima Negara Asal WNA Paling Banyak Incar Properti di Indonesia

Berita
Tiga Kota Ini Paling Diminati WNA Saat Berburu Properti di Indonesia

Tiga Kota Ini Paling Diminati WNA Saat Berburu Properti di Indonesia

Berita
Tol Gilimanuk-Mengwi Dilelang Ulang, Basuki: Mudah-mudahan September Teken PPJT

Tol Gilimanuk-Mengwi Dilelang Ulang, Basuki: Mudah-mudahan September Teken PPJT

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com