Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Trik Membuat "Kinclong" Furnitur Kayu

Kompas.com - 09/11/2011, 14:51 WIB

KOMPAS.com - Furnitur dari kayu semakin banyak digemari karena warna natural kayu tampil alamiah dan selalu menarik. Terlebih, bila Anda memiliki furnitur kayu warisan nenek moyang, pastinya perawatan furnitur tersebut sangat diutamakan.

Tampilan kayu memang selalu menawan. Hanya saja, material ini mudah menyerap air, minyak dan debu. Berikut beberapa trik untuk merawatnya:

Sinar matahari

Untuk perawatannya, hindari peletakkannya di dekat sumber-sumber panas atau pendingin ruangan. Sementara agar warnanya tidak cepat pudar, hindari furnitur dari paparan langsung sinar matahari.

Tatakan

Selain itu, bila memakai furnitur ini di ruang-ruang yang kerap digunakan anggota keluarga, misalnya meja di ruang keluarga, pastikan ada tambahan kain atau tatakan saat meletakkan makanan panas atau dingin di atas meja. 

Bahan kimia

Hindari penempatan barang-barang yang terbuat dari bahan sintetis atau karet pada permukaan kayu. Bahan-bahan ini mengandung kimia yang mempengaruhi lapisan cat pada perabotan kayu.

Furniture wax

Untuk membersihkan furnitur kayu yang telah finishing, Anda cukup menggunakan lap kering dan bersih. Oleskan furniture wax pada kain bersih, lalu gosokkan pada permukaan kayu searah serat kayu dan gosok secara tipis-tipis.

Namun, untuk furnitur yang memiliki banyak ukiran, ada baiknya Anda memanfaatkan kuas untuk pengolesannya.

Ampas kelapa

Khusus untuk mengkilapkan furnitur berbahan kayu, Anda dapat memanfaatkan ampas kelapa, lalu digosok pada permukaan kayu. Gosok searah serat kayu, diamkan beberapa menit, lalu bersihkan dengan lap kering bersih. Kini, furnitur Anda sudah tampak kinclong.

Selamat mencoba!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com