Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Empat Pilihan Penutup Lantai yang Murah dan Menarik

Kompas.com - 17/10/2011, 22:53 WIB

KOMPAS.com - Menata interior bisa diawali dari lantai rumah Anda. Kini, Anda bisa menentukan sendiri nuansa yang hendak ditampilkan lewat pemilihan penutup lantai.

Namun, sebelum menentukan pilihan, ada baiknya Anda memperhatikan kekuatan bahan penutup lantai. Di area publik seperti ruang tamu, ruang duduk, dapur, dan ruang makan sebaiknya digunakan penutup lantai antigores. Sementara bahan yang rentan goresan, cocok digunakan di dalam kamar tidur. Berikut empat material penutup lantai yang murah dan menarik untuk Anda pertimbangkan:

1. Batu Alam

Menggunakan taburan batu kali dan batu hias untuk teras atau kamar mandi tentu cukup menarik karena nuansa alamiah akan muncul di sini. Sebagai dasar, cukup acian semen yang dihaluskan. Lalu, taburkan bebatuan tersebut pada seluruh permukaan lantai. Jangan lupa, buat pijakan kaki dari batu alam datar seperti batu candi atau granit potong.

2. Mozaik Marmer

Mozaik Marmer atau granit pecah yang tak terpakai dapat menjadi lantai berpola mozaik. Biasanya, pecahan batu alam ini dijual dalam partai besar, bukan per meter atau per potong.

Tempelkan pecahan-pecahan batu tersebut dan bentuk dengan motif nan unik. Mozaik yang diciptakan melalui keramik khusus pola mozaik saat ini banyak dijual di pasaran.

3. Lantai kayu sintetis

Bahan ini kerap disebut laminate floor. Cara memasangnya cukup mudah, yaitu dengan diletakkan di atas lantai lama, lalu dikunci dengan sistem quick lock.

Tampilan lantai jenis ini serupa dengan parket kayu dan memiliki beberapa jenis warna atau motif serat. Harga juga lebih murah ketimbang parket kayu, namun ketahanannya lebih rendah. Namun, laminate floor perlu dirawat dengan cairan khusus, dan jangan sembarang gunakan cairan pembersih lantai.

4. Keramik

Kini, keramik hadir dengan beragam desain cantik. Ada yang menyerupai material kayu, marmer, granit, metal, dan lainnya. Keunggulan keramik ialah kekuatannya yang tahan lama, mudah dibersihkan, serta harganya lebih murah daripada batu alam asli.

(Sumber: Keiza Amorani dalam Buku Ide-Ide Segar Menata Rumah/Gramedia Pustaka Utama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

Berita
Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

Berita
Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

Ritel
Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

Tips
Ini Lima Negara Asal WNA Paling Banyak Incar Properti di Indonesia

Ini Lima Negara Asal WNA Paling Banyak Incar Properti di Indonesia

Berita
Tiga Kota Ini Paling Diminati WNA Saat Berburu Properti di Indonesia

Tiga Kota Ini Paling Diminati WNA Saat Berburu Properti di Indonesia

Berita
Tol Gilimanuk-Mengwi Dilelang Ulang, Basuki: Mudah-mudahan September Teken PPJT

Tol Gilimanuk-Mengwi Dilelang Ulang, Basuki: Mudah-mudahan September Teken PPJT

Berita
Antisipasi Perpindahan Ibu Kota, Jababeka Siapkan Konsep TOD City

Antisipasi Perpindahan Ibu Kota, Jababeka Siapkan Konsep TOD City

Hunian
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com