Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ikhwanul Muslimin Tunjuk ElBaradei

Kompas.com - 31/01/2011, 01:53 WIB

KAIRO, KOMPAS.com — Kelompok oposisi di Mesir telah menunjuk Mohamed ElBaradei untuk melakukan negosiasi dengan pemerintah Hosni Mubarak. Mandat tersebut juga diberikan Ikhwanul Muslimin, salah satu oposisi terbesar di negara tersebut.

"Kelompok-kelompok politik mendukung ElBaradei untuk bernegosiasi dengan rezim yang berkuasa," ujar Essam el-Eryan, pemimpin Ikhwanul Muslimin, dalam pernyataannya, Minggu (30/1/2011), yang dilansir stasiun televisi Al Jazeera.

ElBaradei yang merupakan mantan Kepala Badan Tenaga Atom Internasional (IAEA) dan peraih Nobel Perdamaian itu kembali ke Mesir, Kamis (27/1/2011), sehari sebelum demonstrasi massal pecah di Mesir. Mereka menyerukan Presiden Hosni Mubarak yang telah berkuasa selama 30 tahun untuk turun dari jabatannya.

Setelah mendapat mandat tersebut, ElBaradei menyerukan kepada Presiden Hosni Mubarak untuk segera mengundurkan diri. Ia mendorong pembentukan pemerintahan transisi bersama sampai digelar pemilihan umum yang jujur dan adil. Mundurnya Hosni Mubarak, menurut ElBaradei, akan memuluskan transisi demokrasi di Mesir.

Ikhwanul Muslimin termasuk salah satu organisasi yang mengorganisasi protes yang meluas di Mesir. Pihak keamanan Mesir sempat menangkap 34 tokoh Ikhwanul Muslimin pada Kamis dan Jumat lalu menjelang dan saat unjuk rasa membesar. Namun, seluruh tahanan, termasuk tujuh pemimpin organisasi tersebut dibebaskan beramai-ramai, Minggu (30/1/2011), bersama puluhan ribu tahanan yang bebas setelah massa menyerang penjara Wadi el-Natroun, 120 kilometer barat laut Kairo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Hunian Ekonomis

    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Hunian Ekonomis

    Perumahan
    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Hunian Ekonomis

    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Hunian Ekonomis

    Perumahan
    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

    Perumahan
    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

    Perumahan
    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

    Perumahan
    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

    Perumahan
    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

    Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

    Perumahan
    Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

    Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

    Berita
    Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

    Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

    Berita
    Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

    Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

    Ritel
    Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

    Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

    Tips
    Ini Lima Negara Asal WNA Paling Banyak Incar Properti di Indonesia

    Ini Lima Negara Asal WNA Paling Banyak Incar Properti di Indonesia

    Berita
    Tiga Kota Ini Paling Diminati WNA Saat Berburu Properti di Indonesia

    Tiga Kota Ini Paling Diminati WNA Saat Berburu Properti di Indonesia

    Berita
    Tol Gilimanuk-Mengwi Dilelang Ulang, Basuki: Mudah-mudahan September Teken PPJT

    Tol Gilimanuk-Mengwi Dilelang Ulang, Basuki: Mudah-mudahan September Teken PPJT

    Berita
    Antisipasi Perpindahan Ibu Kota, Jababeka Siapkan Konsep TOD City

    Antisipasi Perpindahan Ibu Kota, Jababeka Siapkan Konsep TOD City

    Hunian
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com