Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bangun Pergudangan, ModernLand Siapkan Rp 130 Miliar

Kompas.com - 28/05/2017, 14:00 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

SERANG, KompasProperti - PT Modern Industrial Estat, anak usaha PT Modernland Realty Tbk, menyiapkan alternatif baru bagi perusahaan atau industri yang mencari lahan di kawasan ModernCikande, Serang, Banten.

Pada kuartal IV-2017, Modernland akan melansir pergudangan yang siap pakai, sehingga perusahaan baru tidak harus membangunnya di ModernCikande.

"Produk ini berada di lahan 300 meter-3.000 meter dengan tahap awal seluas 30 hektar," ujar Direktur Utama PT Modern Industrial Estate Pascall Wilson di ModernCikande, pekan lalu.

Investasi perusahaan untuk pembangunan gudang ini mencapai Rp 130 miliar. Harganya mulai dari Rp 2 miliar untuk gudang dua lantai seluas 150-200 meter persegi.  

Ia juga mengatakan, nantinya Modernland akan menerapkan konsep sewa. Dengan demikian, bagi para pengusaha rintisan atau inkubasi, tidak perlu membeli lahan di awal.

Para pengusaha rintisan ini juga bisa menggunakan langsung gudang yang sudah disediakan di ModernCikande.

Menurut Pascall, pembangunan gudang ini akan dilaksanakan setelah pembangunan akses jalan tol rampung. 

"Gudang ini akan dibangun menunggu tol dibuka. Jadi mereka yang tidak mau akses terlalu panjang, bisa lewat tol baru ini," kata Pascall.

Jalan simpang susun

Jalan Tol Interchange atau Jalan Simpang Susun Cikande, Serang telah dibangun sejak April 2014 lalu.

Simpang susun ini nantinya akan memiliki jalur sepanjang 1,3 kilometer yang menghubungkan Jalan Alternatif Kragilan-Cikande dengan Jalan Tol Tangerang Merak Km 52+150.

Rencananya simpang susun ini akan dilengkapi tujuh pintu tol yang akan menjadi akses keluar dan masuk Jalan Tol Ruas Merak Jakarta.

Jika gerbang Tol Cikande telah beroperasi diperkirakan sebanyak lima ribu kendaraan akan melintasi gerbang tol ini setiap harinya.

Peningkatan jumlah kendaraan tersebut akibat adanya peralihan kendaraan yang biasanya melalui gerbang Tol Ciujung dan Balaraja Barat menjadi ke Tol Cikande.

“Saat ini pemerintah telah menyelesaikan pembangunan pintu tol Cikande, yang dalam waktu dekat segera dibuka dan beroperasi. Mulai saat itu, kawasan industri ModernCikande dapat diakses dengan jarak hanya 1 km dari pintu tol tersebut,” sebut Pascall.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pertambahan Nilai Ekonomi Berkat Sertifikat Tanah Tembus Rp 6.322 Triliun

Pertambahan Nilai Ekonomi Berkat Sertifikat Tanah Tembus Rp 6.322 Triliun

Berita
Tiga Bulan Pertama, Lippo Karawaci Raih Pra-penjualan Rp 1,5 Triliun

Tiga Bulan Pertama, Lippo Karawaci Raih Pra-penjualan Rp 1,5 Triliun

Berita
Pendaftaran Tanah lewat PTSL Capai 112 Juta Bidang

Pendaftaran Tanah lewat PTSL Capai 112 Juta Bidang

Berita
Puji Progres Bendungan Meninting, Basuki: Mudah-mudahan Agustus Selesai

Puji Progres Bendungan Meninting, Basuki: Mudah-mudahan Agustus Selesai

Berita
Pendapatan Turun, SBI Berharap pada Proyek Strategis Nasional IKN

Pendapatan Turun, SBI Berharap pada Proyek Strategis Nasional IKN

Berita
Pendapatan Waskita Beton Naik 38 Persen Jadi Rp 505,68 Miliar

Pendapatan Waskita Beton Naik 38 Persen Jadi Rp 505,68 Miliar

Berita
Jumlah Backlog Kepemilikan Rumah Berkurang Jadi 9,9 Juta

Jumlah Backlog Kepemilikan Rumah Berkurang Jadi 9,9 Juta

Berita
Kuartal I-2024, Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen

Kuartal I-2024, Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen

Berita
[POPULER PROPERTI] Pasok Material Tol Padang-Sicincin, HK Kolaborasi dengan Korem 032/Wirabraja

[POPULER PROPERTI] Pasok Material Tol Padang-Sicincin, HK Kolaborasi dengan Korem 032/Wirabraja

Berita
9 Jembatan Tua di Jatim Tuntas Diganti, Telan Biaya Rp 591,9 Miliar

9 Jembatan Tua di Jatim Tuntas Diganti, Telan Biaya Rp 591,9 Miliar

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pekalongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pekalongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Purbalingga: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Purbalingga: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Brebes: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Brebes: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kebumen: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kebumen: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Kini, Masyarakat Banyuwangi Tak Lagi Waswas soal Kepastian Tanah

Kini, Masyarakat Banyuwangi Tak Lagi Waswas soal Kepastian Tanah

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com