Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pencakar Langit di China, Resmi Menjadi Tertinggi ke-4 Dunia

Kompas.com - 28/03/2017, 16:30 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

Sumber CTBUH

SHENZHEN, KompasProperti - The Council on Tall Buildings and Urban Habitat (CTBUH) resmi mengumumkan Ping An Finance Center di Shenzhen, China, sebagai gedung tertinggi nomor empat dunia.

Gedung yang menjulang 599 meter itu hanya berada di belakang tiga gedung tertinggi sejagat lainnya, yakni Burj Khalifa di peringkat pertama, Shanghai Tower di tempat kedua, dan Royal Clock Tower Mekkah di posisi tiga.

Ping An Finance Center juga menyandang gelar sebagai gedung tertinggi nomor dua di China setelah Shanghai Tower.

Dirancang oleh firma arsitektur Kohn Pedersen Fox Associates dan dikembangkan oleh Ping An Finance Center Construction and Development, gedung ini berlokasi di pusat kota Distrik Futian.

Sebuah atrium publik besar sebagai dasar bangunan menciptakan sebuah destinasi baru bagi distrik tersebut dengan menghadirkan berbagai toko, restoran, dan koneksi transportasi menuju kota, serta akses ke Pelabuhan Sungai Delta.

Di atas podium koneksi tinggi, pencakar langit tersebut memiliki area perkantoran dengan seni kelas tinggi guna pemilik Perusahaan Asuransi Ping An dan tenant lainnya.

Bentuk Ping An Finance Center digambarkan layaknya kabel baja yang direntangkan dari tanah sampai langit. Pada bagian atasnya terdapat fasad kecil dengan bentuk piramida sehingga memberikan estetika prismatik.

Bentuknya yang dipertegas oleh delapan kolom komposit besar mengektrusi selubung luar gedung.

Desainnya dibuat bukan hanya menarik secara visual tapi juga menarik secara praktiknya. Pasalnya, bentuk ramping gedung mampu meningkatkan kinerja struktur dan beban angin yang bisa berkurang 35 persen.

Fasad Ping An Finance center bisa dibilang sebagai satu yang paling penting.

Hal itu disebabkan karena gedung tersebut dihiasi fasad baja anti karat terbesar di dunia dengan rincian sebanyak 1.700 ton baja tersebut dengan jenis 316L.

Material tersebut dipilih secara khusus agar tahan korosi dan akan tetap mempertahankan penampilan Ping An Finance Center tidak berubah sampai beberapa dekade selain juga karena suasana pantai air asin di Shenzhen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau