Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Delapan Proyek Sensasional di Dubai Tahun 2015 (1)

Kompas.com - 28/12/2015, 14:07 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

KOMPAS.com - Selama 2015, Dubai, Uni Emirate Arab (UEA) berturut-turut mengeluarkan desain arsitektur yang sensaional.

Seperti tidak ada habisnya, dari catatan Kompas.com, tahun ini Dubai mengeluarkan setidaknya 8 proyek yang cukup membuat orang tercengang.

Proyek-proyek ini diwakili berbagai jenis properti, mulai dari rumah, apartemen, hotel, hingga taman hiburan dan stadion.

1. Rumah di tengah padang pasir

Studio arsitek berbasis di London Baharash ditunjuk atas pembangunan rumah di tengah padang pasir di Liwa, Dubai.

Perusahaan ini diminta untuk menciptakan sebuah rumah yang nyaman dan hemat energi dalam waktu yang sama.

Dalam perhitungan kasar, rumah ini memiliki luas 565 meter persegi. Hunian ini terlihat seperti bintang dengan bentuk yang tidak sempurna.

Fitur uniknya terletak pada jendela besar yang menyajikan pemandangan panorama di sekitar padang pasir.

Jendela ini juga bisa berubah menjadi kaca gelap dengan cepat untuk melindungi privasi penghuni.

Dari sisi struktur ramah lingkungan, Baharash memanfaatkan 100 persen tenaga yang dihasilkan dari matahari padang pasir.

Sistem tenaga suryanya menghasilkan energi bersih yang kemudian disimpan di beberapa baterai.

Estimasi dana yang digunakan untuk membangun rumah ini adalah dua juta dollar atau Rp 29 miliar yang akan dibiayai oleh penduduk lokal Dubai kaya raya. Sayang, namanya masih dirahasiakan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com