Pengembangan infrastruktur, dan bergeraknya industri tersebut memberikan dampak positif terhadap bisnis properti. Salah satu pengembang yang jeli memanfaatkan peluang ini adalah PT Cowell Development Tbk. Melalui anak usahanya, PT Nusantara Prospekindo Sukses (NPS), mengembangkan The Oasis. Proyek ini menyasar para pekerja di Cikarang yang banyak diisi oleh ekspatriat.
"Posisi proyek tepat berada di jantung Cikarang. Di tengah kawasan Delta Silicon 1-8, Jababeka, Deltamas, dan MM2100," ujar Direktur Sales & Marketing NPS Supriantoro kepada Kompas.com di kawasan The Oasis, Cikarang Barat, Bekasi, Jumat (28/8/2015).
Supriantoro mengatakan, perusahaan cukup percaya diri mengembangkan proyek tersebut di Cikarang karena infrastrukturnya sudah terbentuk. Kelebihan lain, kawasan ini sarat dengan industri padat karya macam otomotif, pengolahan makanan, manufaktur, dan lain-lain. Industri ini menarik para pekerja domestik, dan ekspatriat yang kini berjumlah lebih kurang 12.000 orang.
Dari jumlah tersebut, 62 persen di antaranya ekspatriat asal Jepang, 32 persen dari Korea, dan sisanya adalah Tiongkok, Vietnam, Thailand, Singapura, Malaysia, Inggris dan Amerika Serikat. Pekerja dari luar negeri ini, kata Supriantoro, menopang basis ekonomi industri kawasan Cikarang. Dengan demikian, pengembangan komersial dan apartemen menjadi sangat potensial.
The Oasis menempati lahan seluas 13,4 hektar dengan 6 menara apartemen dan perkantoran, dan residensial. Perusahaan juga mengembangkan ruang terbuka seluas 1,3 hektar yang akan digunakan untuk jogging track, taman bermain, dan taman terbuka. Fasilitas lainnya adalah Omni Hospital. Rumah sakit ini sudah memulai pembangunan dan akan beroperasi tahun depan. Pendukung lainnya, pusat ritel di area komersial dengan anchor besar, yaitu Lotte Group.