Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

34 Peraih Penghargaan "Properti Indonesia Award 2015"

Kompas.com - 20/08/2015, 10:45 WIB
Latief

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah melalui proses cukup panjang, dewan juri mengumumkan peraih empat kategori peraih penghargaaan Properti Indonesia Award (PIA) 2015, yaitu Kategori Project, Corporate, Person, dan Property Services. Dari keempat kategori tersebut, ada 34 penerima trofi Properti Indonesia Award 2015.

Ketua Dewan Juri PIA 2015, Hendra Hartono, mengatakan para penerima penghargaan tersebut telah melalui proses seleksi cukup panjang. Para kandidat berasal dari pusat data Majalah Properti Indonesia dan sejumlah kuesioner yang dikirim ke para pelaku industri properti sejak 2014 dan terkumpul pada Februari 2015. Hasil seleksi tersebut lalu dievaluasi tim juri berdasarkan kriteria berupa visi dan konsep pengembangan, gagasan dan inovasi, kepedulian terhadap lingkungan, pencapaian dan kinerja penjualan, serta kebijakan dan pengalaman inspiratif.

"Selanjutnya dievaluasi lagi sampai beberapa kali untuk membahas dan menyeleksi daftar kandidat yang masuk dalam kategori shortlisted. Dari daftar list yang ada, kami lakukan proses seleksi akhir sehingga menghasilkan 34 pemenang dari masing-masing kategori," jelas Hendra usai pengumuman penjurian, Rabu (19/8/2015).

Chief Executive Officer (CEO) Majalah Properti Indonesia Said Mustafa mengaku puas tahun ini pihaknya bisa kembali menggelar PIA untuk ketiga kalinya. Sebagai kegiatan tahunan, penghargaan tersebut khusus dirancang sebagai apresiasi atas pencapaian berbagai inovasi, kreasi, dan agregasi nilai tambah di industri properti di Indonesia dan sektor-sektor pendukungnya.

"Semua bentuk pencapaian itu perlu disosialisasikan secara komprehensif agar menginspirasi lebih banyak pihak sehingga berdampak multiplier dalam sebuah proses berkelanjutan," ujar Said.

Berikut adalah daftar lengkap penerima Properti Indonesia Award (PIA) 2015 :

Kategori Project 

1. Perumahan CitraGran Cibubur (The Environmental Friendly Housing Project)
2. Perumahan Graha Raya (The Recognized Conceptual Residential Project)
3. Perumahan Golden Park 2 @ Serpong  (The Innovative Housing Design)
4. Perumahan Alam Sutera  (The Well Implemanted Township Project)
5. Perumahan Jakarta Garden City (The Emerging Township Project)
6. Perumahan Gading Serpong  (The Innovative Township Project)
7. Perumahan Kota Baru Parahyangan (The Ideal Township Project in Bandung)
8. Perumahan Citra Maja Raya  (The Prospective Township Project)
9. Apartemen 1 Park Avenue  (The  Ideal Luxury Apartement Project)
10. Apartemen Borneo Bay Residences (The Trendsetting Apartment Project In Balikpapan)
11. Apartemen Antasari 45 (The Promising Apartment Project)
12. Apartemen Indigo @ Bekasi  (The Affordable Apartment Project)
13. Apartemen The Spring Residences (The Innovative Affordable Apartment Project)
14. Kondotel Tamansari JIVVA – Bali (The  Premium Condotel Project)
15. Superblok Holland Village (The Exceptional Mixed Use Project)
16. Superblok Orange County (The Trendsetting Mixed Use Project)
17. Superblok Galuh Mas (The Emerging Mixed Use Project)
18. Superblok Grand Kamala Lagoon (The Iconic Mixed Use Project)
19. Perkantoran Citra Towers (The Green Concept Office Project)
20. Eco Art Park – Sentul City (The Eco Friendly Destination in Bogor)

Kategori Corporate 

1. PT Lippo Karawaci Tbk. (The Best Performance)
2. PT Ciputra Development Tbk. (The Most Reputable Developer)
3. PT Bumi Serpong Damai Tbk. (The Most Innovative Developer)

Kategori Person

1. Budiarsa Sastrawinata (The Inspiring Business Leader)
2. Ridwan Kamil (The Inspiring Public Leader)

Kategori Property Service

1. Genteng Full Flat Kanmuri (The Leading Brand of Flat Roof Ceramic)
2. PT Bank Tabungan Negara, (Persero) Tbk. (The Leading Home Loan Bank)
3. PT Bank Central Asia Tbk. (The Leading Home Loan Bank)
4. PT Bank CIMB Niaga Tbk. (The Innovative Home Loan Bank)
5. PT Bank UOB Indonesia (The Progressive Mid Bank in Home Loan)
6. PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) (The Reliable Home Loan  Refinancing)
7. ERA Indonesia  (The Consistent Brokerage)
8. Century 21 Indonesia (The Progressive Brokerage)
9. Yustinus Ho (The Promising Performance of Member Broker).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com