Dengan demikian secara kurva pencapaian, nilai proyek atau portofolio kesepuluh firma arsitektur kali ini melonjak tajam. Sementara tahun 2013 sepuluh firma arsitek hanya mampu mendulang perolehan sekitar 2,3 miliar dollar AS. Kontribusi terbesar masih berasal dari proyek properti komersial.
Dalam penganugerahan BCI Top 10 Awards kali ini, terdapat lima kantor konsultan arsitektur yang mendapat penghargaan sebanyak 11 kali berturutan sejak 2004 silam. Mereka adalah Airmas Asri, Arkonin, Indomegah Bangun Citra, Megatika International, dan PTI Architects.
Sementara lima firma arsitektur lainnya adalah Anggara Architeam, Denton Corker Marshall (Duta Cermat Mandiri), PDW Architects, Sekawan Design Architects, dan Tetra Design Indonesia. Dua nama yang sebelumnya masuk daftar sepuluh besar, namun absen menerima penghargaan kali ini adalah Urbane Indonesia dan Wiratman.
Pemberian penghargaan akan dilangsungkan pada Selasa, 26 Mei 2015 di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta Pusat.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.