Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agar Interior Rumah Selalu "Up-to-date"

Kompas.com - 06/11/2014, 14:00 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

Sumber Elle Decor

KOMPAS.com - Banyak orang menggunakan krim khusus untuk menghindarkan kulit dari penuaan. Nah, rumah juga demikian, perlu sentuhan cinta agar tidak terlihat ketinggalan zaman.

Berikut adalah beberapa tahapan untuk membuat ruangan Anda tidak tampil kuno:

1. Cat putih

Latar belakang rumah yang sederhana dan akan selalu terlihat begitu adalah dengan menerapkan desain klasik.

2. Garis-garis

Ada 101 pola atau tema ruangan yang kita sukai. Tapi, tema garis-garis, khususnya yang bernuansa biru, putih, atau hitam, adalah cetakan sempurna untuk membuat rumah Anda tetap segar.

www.designboom.com Adapun platform lantai kayu birch dibuat tertutup dalam partisi kaca. Dengan begitu, setiap kamar dikelilingi oleh sabuk hijau menyala yang menunjukkan kondisi eksterior dan perubahan musim yang hadir setiap tahun. Konsep ini cocok dicontoh di kawasan-kawasan urban yang tak lagi hijau!

3. Lantai kayu

Permadani, lantai, dan keramik, membuat kediaman Anda memang terlihat menakjubkan. Tetapi, jika Anda mencari lantai yang cocok untuk segala waktu, lantai kayu adalah pilihan tepat.

4. Bantal

Bantal dapat membuat ruangan terasa hidup dan segar tanpa perlu mengeluarkan investasi besar. Sarung bantal mudah disesuaikan dengan berbagai suasana.

5. Buku

Tentu saja Anda tidak bisa melupakan benda satu ini. Buku tidak akan pernah ketinggalan zaman. Tunjukkan buku-buku kesukaan Anda dalam keadaan tersusun di rak atau meja.

www.shutterstock.com Tentu saja Anda tidak bisa melupakan benda satu ini. Buku tidak akan pernah ketinggalan zaman. Tunjukkan buku-buku kesukaan Anda dalam keadaan tersusun di rak atau meja.

6. Karya seni

Untuk membuat rumah Anda up-to-date, Anda harus memastikan setiap bagian di dindingnya terisi oleh benda yang Anda sukai. Berubah pikiran? Ganti lukisan Anda dengan yang baru.

7. Minimalkan teknologi

Semakin banyak menginvestasikan televisi untuk menjadi furnitur di ruangan Anda, semakin besar kekecewaan Anda saat televisi baru muncul. Jika memang ingin ruangan tetap terlihat segar, ada baiknya Anda menghindari meletakkan teknologi di dalamnya. Anda bisa meletakkan televisi di ruangan lain.

Selamat menata ruangan Anda!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau