Di sisi lain, proses manufaktur bahan-bahan yang diperlukan dalam pembangunan juga mampu meningkatkan polusi dan merusak lingkungan. Maka dari itu, alangkah baiknya jika industri properti tidak hanya mampu menyejahterakan pelaku industri, memberikan keuntungan bagi masyarakat dunia, tetapi juga tidak merusak lingkungan.
Sebuah perusahaan rintisan asal Amerika Serikat, bioMASON Inc, sejak 2012 lalu mengembangkan proses yang mampu merevolusi industri konstruksi dan bangunan. Seperti dikutip di situs resminya, Biomason.com, perusahaan tersebut menggunakan mikroorganisme alami dan proses kimiawi untuk membuat batu bata berbahan dasar semen "hidup" sebagai material bangunan. Karena temuannya ini, bioMASON Inc, yang berada di bawah asuhan pendana perusahaan, pengajar bidang arsitektur di NCSU, dan asisten profesor di American University di UAE Ginger Krieg Dosier, sudah menerima beberapa penghargaan.
Rangkaian proses, mulai dari mengekstrak bahan mentah, transportasi, dan sumber bahan bakar untuk memanaskan tungku mengontribusikan begitu banyak emisi CO2 ke atmosfer.
"Sebanyak 40 persen dari emisi karbon dioksida (Co2) dunia terhubung dengan industri pembangunan," imbuh pernyataan perusahaan tersebut.
Lantas, untuk menjawab permasalahan ini, perusahaan rintisan tersebut membuat salah satu material penting dalam pembangunan dari bahan yang jauh lebih ramah lingkungan. Mereka membuat batu bata ramah lingkungan. Menurut penjelasan dari perusahaan tersebut, mereka menggunakan bakteri, nitrogen, dan kalsium untuk membentuk semen alami dalam temperatur ruangan.
Selain ramah lingkungan, bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat batu bata ini pun tersedia dalam jumlah melimpah di seluruh dunia, bahkan bisa pula dibuat dari bahan-bahan sisa dan sampah. Air yang digunakan dalam proses pembuatan batu bata ini pun bisa digunakan dari air hasil daur ulang. Bahkan, penelitian terakhir menyatakan bahwa air laut juga bisa digunakan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.