Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanaman Mulai Layu? Jangan Menyerah, Simak Cara Menyelamatkannya!

Kompas.com - 03/10/2013, 13:28 WIB
Tabita Diela

Penulis

KOMPAS.com - Jangan cepat menyerah jika Anda menemukan taman di rumah Anda penuh dengan tanaman layu. Boleh jadi, kesibukan Anda telah mengurangi waktu bercocok tanam dan menjaga kesehatan tanaman-tanaman itu, terutama di musim panas yang tidak menentu seperti saat ini.

Tentu saja, Anda perlu meluangkan waktu meskipun sedikit. Soal bagaimana langkah yang perlu diambil, simak beberapa langkah mudah ini untuk menyelamatkan tanaman-tanaman Anda itu:

www.houzz.com Namun, alih-alih menggunakan bibit segar, Anda bisa menggunakan teknik lain seperti stek atau membeli tanaman yang sudah cukup kuat untuk dipindahkan ke taman Anda.
Potong tanaman

Langkah pertama adalah tidak menyerah begitu saja ketika Anda melihat tanaman mulai layu. Meski sudah tampak layu di atas permukaan tanah, ada kemungkinan akar tanaman tersebut masih bisa "diselamatkan". Untuk itulah, sebelum membongkar tanah, cobalah memotong bagian tanaman Anda yang layu dan terus menyiraminya secara rutin.

Memulai dari awal

Jika tanaman Anda benar-benar sudah mati, mau tak mau Anda harus memulainya lagi dari awal. Agar lebih murah, Anda bisa menanam sisa-sisa sayuran yang tidak jadi dimasak atau secara khusus membeli sayuran dari pasar.

Tentu saja, ketimbang membeli bibit khusus dari toko, menanam sayuran segar relatif lebih murah. Namun, alih-alih menggunakan bibit segar, Anda bisa menggunakan teknik lain seperti stek atau membeli tanaman yang sudah cukup kuat untuk dipindahkan ke taman Anda.

www.houzz.com Langkah pertama adalah tidak menyerah begitu saja ketika Anda melihat tanaman mulai layu. Meski sudah tampak layu di atas permukaan tanah, ada kemungkinan akar tanaman tersebut masih bisa
Mudah dirawat

Langkah ketiga adalah menanam tanaman-tanaman yang mudah perawatannya. Berikut ini tanaman hias yang cepat tumbuh (Nih... Beberapa Tanaman Hias yang Cepat Tumbuh) dan tanaman "bandel" tahan berbagai cuaca (7 Tanaman Hias yang Bandel). Sukulen juga bisa menjadi pilihan yang cepat dan tepat sebagai aksen tambahan pada taman Anda.

Ini adalah langkah selanjutnya yang paling cocok bagi Anda yang pelupa. Anda bisa mencoba memasang sistem perawatan tanaman otomatis di rumah Anda. Pasang penanda waktu (timer) pada saluran air di taman Anda dan buatlah juga sistem irigasi praktis dengan selang yang sudah dimodifikasi (Air Mahal, Terapkan Irigasi Mikro).

Namun, jika Anda tidak yakin tanaman Anda mampu bertahan di bawah teriknya sinar matahari, Anda bisa membuat "peneduh" yang mampu mengurangi hilangnya air pada tanaman akibat evaporasi berlebihan. Anda bisa membuat "rumah-rumahan" untuk meneduhkan tanaman, menambah peneduh di taman berupa pohon-pohon besar, atau menanam tanaman Anda dalam pot dan memindahkannya pada area teduh di taman Anda.

Selamat merawat tanaman-tanaman Anda!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau