Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hotel Bandung Sabet 2 Penghargaan HAPA

Kompas.com - 27/08/2013, 09:57 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bandung mencatat prestasi. Salah satu hotelnya, Aston Primera Pasteur Hotel & Conference Center, menyabet sekaligus dua penghargaan sebagai yang terbaik dari Hospitality Asia Platinum Award (HAPA).

Dua penghargaan HAPA of The Year  tersebut mencakup kategori Major Awards dan Personality Awards, serta  Master Chef terbaik yang dipersembahkan oleh executive chef, Willy Nursasil.

Seremoni pemberian penghargaan ini dilakukan pada puncak acara HAPA Indonesia Series 2012-2014 yang berlangsung di Bali, belum lama ini.

Aston Primera Pasteur, memenangkan kedua penghargaan tersebut, setelah melalui proses pemilihan yang ketat menyangkut peninjauan area hotel, wawancara dan tes makanan yang dilakukan selama setahun. Evaluasi ini dilakukan oleh para dewan juri yang terdiri dari para pelaku industri yang kompeten dan berpengalaman di bidangnya serta dari dunia korporasi dan bisnis.
 
General Manager Aston Primera Pasteur, Iwan Rismawan, mengatakan, penghargaan ini diraih berkat komitmen pelayanan terbaik yang mereka berikan kepada konsumen. "Selain itu dukungan dan sinergi positif yang terjalin antara pemilik hotel, PT Wisma Resortama Propertindo dan juga pengelola, Archipelago International," ujar Iwan seperti disampaikan dalam rilis yang diterima Kompas.com, Selasa (27/8/2013).
 
HAPA memberikan penghargaan kepada pelaku industri perhotelan di segala tingkatan. Penghargaan ini difokuskan kepada kepuasan pelanggan atas pengalaman pelayanan yang diberikan oleh pelaku industri perhotelan. 
 
Aston Primera Pasteur Bandung sendiri merupakan hotel bintang 4 yang menawarkan beragam fasilitas untuk konferensi, wisatawan pebisnis dan wisatawan yang berlibur bersama dengan keluarganya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com