Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Accor Reposisi Pullman Menjadi Hotel "Bleisure"

Kompas.com - 31/05/2013, 11:12 WIB

KOMPAS.com— Jaringan hotel internasional yang berbasis di Perancis, Accor Group, resmi mengumumkan rencana reposisi terhadap salah satu mereknya Pullman Hotels & Resorts. Accor memutuskan menyasar segmen wisatawan internasional kelas atas.

Untuk memperkuat reposisi tersebut, mereka juga berencana menambah 71 hotel di bawah merek Pullman hingga 2020. Tahun lalu, Accor mengoperasikan 20 Pullman baru, terutama di kota-kota besar seperti London, Bangkok, New Delhi, dan Sydney. Sementara tahun 2013 ini, mereka membuka satu hotel untuk satu bulan yakni Pullman Phuket, Pullman Dubai, Pullman Melbourne, dan Pullman Hanoi.

"Ekspansi kami fokuskan memperkuat posisi di Eropa dengan membuka hotel di daerah yang sangat kuat pertumbuhan ekonominya, terutama Rusia dan Amerika Latin, dan melanjutkan kinerja positif kami di Asia Pasifik," kata COO Pullman Eropa, Christophe Vanswieten.

Adapun reposisi yang dimaksud adalah perubahan segmentasi sasaran, lebih ke generasi baru pelancong bisnis yang terkoneksi dengan teknologi serta memiliki mobilitas tinggi. Gaya hidup pasar sasaran ini mereka rangkum dalam konsep "bleisure" yang merupakan kombinasi bisnis dan hiburan.

"Perbedaan 'bleisure' dengan konsep yang dikembangkan jaringan hotel lain adalah bahwa setiap perjalanan bisnis dan wisata harus dapat memperkaya pengalaman yang meningkatkan kinerja dan kreativitas tanpa mengabaikan dimensi bersosialisasi yang menyenangkan," ujar CMO Accor Group Gregoire Champetier.

Sejak membangun kembali merek kelas atasnya tahun 2007, Accor telah berhasil mengoperasikan 79 hotel Pullman di 23 negara. Setengah jaringan hotel tersebut berada di kawasan Asia-Pasifik, termasuk 15 di antaranya di China yang merupakan negara dengan pertumbuhan hotel tertinggi.

Accor sendiri, secara tradisional, populer sebagai pengelola hotel skala menengah dan pasar ekonomi. Akan tetapi, sekarang Accor telah berkembang dengan mengelola berbagai merek termasuk 300 properti kelas atas dan hotel mewah. Tak puas sampai di situ, mereka juga berencana memperluas 400 hotel kelas atas pada tahun 2015 dengan berbagai merek.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PPK GBK Pertanyakan Alasan Pontjo Sutowo Minta Ganti Rugi Rp 28 Triliun

PPK GBK Pertanyakan Alasan Pontjo Sutowo Minta Ganti Rugi Rp 28 Triliun

Berita
Lima Warna Pintu Depan Ini Bisa Bikin Rumah Tampak Mahal

Lima Warna Pintu Depan Ini Bisa Bikin Rumah Tampak Mahal

Eksterior
Perluas Pasar di Indonesia, Rumah123 Jalin Kerja sama dengan REI

Perluas Pasar di Indonesia, Rumah123 Jalin Kerja sama dengan REI

Berita
CSG Pecah Sertifikat Tiga Proyek Perumahan di Jawa Barat Menjadi HGB

CSG Pecah Sertifikat Tiga Proyek Perumahan di Jawa Barat Menjadi HGB

Hunian
AI Bikin Industri Data Center Indonesia Tumbuh Kian Potensial

AI Bikin Industri Data Center Indonesia Tumbuh Kian Potensial

Fasilitas
REI dan Rumah123 Bakal Gelar 20 Event Tahun Ini, Terbanyak di Jabodetabek

REI dan Rumah123 Bakal Gelar 20 Event Tahun Ini, Terbanyak di Jabodetabek

Berita
Jangan Ragu Sewa Jasa Desainer Interior Saat Bangun Rumah

Jangan Ragu Sewa Jasa Desainer Interior Saat Bangun Rumah

Tips
Hutama Karya Kantongi Kontrak Baru Rp 4,05 Triliun, Didominasi Proyek SDA

Hutama Karya Kantongi Kontrak Baru Rp 4,05 Triliun, Didominasi Proyek SDA

Berita
Jadi Alternatif Agregat, Kenali Lapisan Semen Komposit Tanah pada Perkerasan Jalan

Jadi Alternatif Agregat, Kenali Lapisan Semen Komposit Tanah pada Perkerasan Jalan

Konstruksi
Perumahan MBR di Atas Lahan Bank Tanah Bisa Jadi SHM Setelah 10 Tahun

Perumahan MBR di Atas Lahan Bank Tanah Bisa Jadi SHM Setelah 10 Tahun

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Blitar: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Blitar: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lumajang: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lumajang: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Malang: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Malang: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Sinarmas Hadirkan Ruko Rp 9 Miliaran di BSD City

Sinarmas Hadirkan Ruko Rp 9 Miliaran di BSD City

Ritel
[POPULER PROPERTI] Inilah Bendungan Terbesar, Terpanjang, dan Tertinggi di Indonesia

[POPULER PROPERTI] Inilah Bendungan Terbesar, Terpanjang, dan Tertinggi di Indonesia

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com