Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gapura Prima Cetak Pertumbuhan Laba 258 Persen

Kompas.com - 03/05/2013, 18:47 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -  PT Perdana Gapura Prima Tbk (GPRA) berhasil membukukan laba usaha sebesar 258% pada kuartal pertama tahun ini dengan nilai Rp 42 miliar. Laba tersebut lebih besar dibandingkan periode yang sama tahun lalu, sebesar Rp 12 miliar akibat lonjakan penjualan.

Sedangkan panjualan bersih untuk triwulan I tahun 2013 meningkat sebesar 42% dari Rp 79 miliar menjadi Rp 112 miliar. Laba bersih juga melonjak 280% dari sebelumnya Rp 10 miliar menjadi Rp 38 miliar.

Di tahun 2013 ini,  GPRA merencanakan untuk membangun beberapa proyek skala besar. Mereka adalah Diamond City, di kawasan Cipayung, Jakarta Timur seluas 3,48 ha, Graha Azzura di MT Haryono, Jakarta Timur seluas 0,37 ha, dan Ciawi Superblok, Bogor, seluas 2,5 ha dengan total nilai proyek mencapai Rp 1,1 triliun.

Selain itu, mereka juga berencana melakukan akuisisi internal atas 4 proyek hotel di Sunset Road, Nusa Dua Bali, Pondok Indah, dan Ciputat.

Menurut Direktur Utama, Rudy Margono, dengan akuisisi ini diharapkan dapat memperkuat aset recurring income dari 3 hotel yang telah beroperasi. Dengan demikian, GPRA memiliki delapan (8) aset hotel yang akan beroperasi pada 2013 ini, dengan jumlah kamar lebih dari 1.000 unit.

“Dengan price earning ratio (P/E) hanya 9, GPRA masih tergolong paling murah di tengah sektor properti yang terus menunjukkan peningkatan permintaan kelas menengah. Semua kabar positif ini akan diperkuat juga dengan banyaknya investor asing yang sedang mengincar GPRA,” jelas Rudy kepada KOMPAS.com, Kamis (2/5/2013).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com