Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semarang, Pusat Jaringan Hotel Dafam

Kompas.com - 19/03/2011, 05:45 WIB

SEMARANG, KOMPAS.com - Jaringan hotel nasional Dafam Hotels and Resort resmi dibuka pada Jumat (18/3/2011) malam, oleh Menteri Pariwisata dan Kebudayaan Jero Wacik. Hotel Dafam yang telah diluncurkan pada 18 November 2010 lalu optimistis dapat menembus kancah persaingan dunia perhotelan di Indonesia.

Menteri Pariwisata dan Kebudayaan, Jero Wacik kepada wartawan mengatakan, pihaknya mendukung pertumbuhan beragam segmentasi perhotelan di Indonesia, baik itu hotel berbintang lima sampai kelas melati. Hadirnya Dafam di Semarang, kata Wacik, semakin mendukung sektor pariwisata yang ada di Jawa Tengah.

"Saya mendengar bahwa Dafam akan membuka 20 hotel sampai tahun 2015, menurut saya itu sangat baik sekali karena sangat mendukung sektor pariwisata juga menciptakan lapangan kerja," ujar Jero Wacik.

Pemilik Dafam Hotels and Resorts, Soleh Dahlan mengatakan pihaknya berani membangun hotel lantaran perekonomian Indonesia saat ini dalam kondisi baik. Dirinya juga melihat tren masyarakat kelas bawah yang juga membutuhkan hotel sebagai sarana penunjang wisata. "Kita lihat sekarang ini, masyarakat biasa saja bisa naik pesawat untuk wisata. Artinya mereka juga membutuhkan sarana penunjang seperti hotel. Pariwisata sedang menjadi tren, hotel diuntungkan dengan tren ini," paparnya.

Meski berani mengoperasikan hotel-hotel yang rencananya akan didirikan di seluruh Indonesia, Dahlan mengakui hotelnya dibangun bukan di kota-kota dengan kategori ring A atau prime. "Kami sengaja mendirikan di kota yang tidak terlalu ramai. Tapi, kami yakin dengan mendirikan hotel di tempat potensial untuk turis dan bisnis," jelasnya.

Memilih kota Semarang tepatnya di Jalan Imam Bonjol sebagai kantor pusat, Dahlan optimis mampu menguasai pasar perhotelan khususnya di Jawa Tengah. Pada kesempatan yang sama, turut diresmikan pula Hotel berkonsep minimalis, Hotel Marlin Pekalongan. Dafam menargetkan 10 hotel baru sampai tahun 2012 dan meningkat menjadi 20 hotel sampai tahun 2015. Proyek properti lainnya yang dalam tahap pembangunan adalah Hotel Dafam Cilacap dan Hotel Dafam Pekalongan.

Hotel Dafam Semarang memiliki 103 kamar yang terdiri dari 87 kamar jenis deluxe, 10 jenis eksekutif, 5 jenis suite, dan 1 royal suite. Fasilitas lainnya ada 6 ruang pertemuan dengan kapasitas mulai 20-500 orang, Charlotte restaurant, piccadilly lounge and bar, business centre, media centre, fitness centre, drugstore, TV kabel, driver room, 24 jam layanan travel egen, butik, Wifi internet, dan juga layanan spa. (Natalia Ririh)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com