Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Investor Malaysia Bangun Treasure Bay di Bintan

Kompas.com - 23/02/2011, 09:59 WIB

TANJUNGPINANG, KOMPAS.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan meresmikan pembangunan kawasan wisata terpadu Treasure Bay di Lagoi, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau pada 26 Februari 2011.

Kepala Negara akan mengunjungi Lagoi setelah meresmikan program Kepri 2011 mengenai pengentasan warga dari kemiskinan di Gedung Daerah Tanjungpinang, kata Kepala BP Kawasan Bintan Wilayah Bintan Mardhiah, Selasa, di Tanjungpinang.

"Treasure Bay dibangun secara bertahap oleh konsorsium dari Malaysia (Landmark Holding Sdn Bhd) dengan nilai investasi sekitar Rp24 triliun," ujar Mardhiah yang juga Kepala Badan Promosi, Investasi dan Pelayanan Perizinan Terpadu Bintan.

Pembangunan kawasan wisata terpadu Treasure Bay mulai dilakukan pada tahun ini. Pihak Treasure Bay akan membangun marina, ruang terbuka hijau, resort dan kawasan hunian. "Investor asal Malaysia tersebut memiliki komitmen untuk terus mengembangkan usahanya," ujarnya.

Hasil pembangunan Treasure Bay Resort oleh Landmark Holding akan meramaikan persaingan bisnis perhotelan di kawasan wisata Lagoi, Kabupaten Bintan. Di dalam area resor akan dibangun lima hotel berbintang enam.

Investasi di sektor pariwisata di Bintan tersebut dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, pengentasan dari pengangguran dan peningkatan mutu pendidikan.  "Jumlah wisatawan mancanegara yang mengunjungi Lagoi terbanyak ketiga di Indonesia. Tahun 2010 jumlah wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Lagoi sebanyak 42.331 orang," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com