Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPR Pilihan Utama Pembelian Properti

Kompas.com - 25/11/2010, 11:42 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Konsumen properti di Indonesia ternyata lebih suka menggunakan fasilitas Kredit Kepemilikan Rumah (KPR) dalam bertransaksi pembelian properti. Sementara sebagian besar pembangunan properti residensial dibiayai oleh dana internal perusahaan.

Demikian hasil Survey Harga Properti Residensial Triwulan ke-3 Tahun 2010 oleh Bank Indonesia yang diungkapkan Agus Dinar, Indonesia Country Director of BCI (Building and Construction Interchange) Asia dalam Seminar Construction Outlook 2011 di Hotel Borobudur, Jakarta, Kamis (25/11/2010).

Sebanyak 73 persen responden dari konsumen properti masih memilih KPR sebagai fasilitas utama dalam membeli properti residensial pada seluruh tipe bangunan. Sisanya, konsumen menggunakan fasilitas pembayaran secara tunai bertahap (17,8 persen) dan bentuk tunai (8,3 persen). Adapun tipe rumah yang paling banyak dibeli dengan fasilitas KPR adalah tipe yang berukuran kecil (80,8 persen).

Agus menilai, dalam transaksi pembelian properti, fasilitas KPR makin banyak digunakan oleh konsumen karena turunnya suku bunga dan kemudahan dalam mengakses kredit properti yang ditawarkan oleh sejumlah bank. "Kalangan perbankan umumnya memberikan tingkat bunga KPR pada kisaran antara 9 dan 12 persen," ujar Agus.

Mengenai pembiayaan pembangunan properti, Agus mengatakan, sebanyak 58,4 persen responden dari perusahaan pengembang memperlihatkan dana internal perusahaan jadi sumber utama pembiayaan pembangunan properti. "Dana internal tersebut umumnya berasal dari laba ditahan dan modal disetor. Lainnya, dari kredit perbankan (22,6 persen) dan uang muka pembayaran dari calon pembeli (15,9 persen)," ujarnya. (Adi Dwijayadi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com