Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

The Oberoi Lombok Selalu Masuk Peringkat Asia dan Dunia

Kompas.com - 19/07/2010, 23:00 WIB

LOMBOK, KOMPAS.com - Manajemen The Oberoi Lombok, Nusa Tenggara Barat berupaya mempertahankan penghargaan sebagai hotel "five star diamond" yang selalu masuk peringkat 1-3 di tingkat Asia dan 1-100 di dunia.

"Kami terus berupaya mempertahankan penghargaan itu dan tahun ini kami masih menerimanya versi majalah Travel Leisure di Amerika Serikat," kata General Manager The Oberoi Lombok Rudynald A. Baihaqi, di Pemenang, Kabupaten Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat (NTB), Senin. 

Rudynald mengemukakan hal itu setelah "Coktail Party" yang juga dihadiri Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi NTB Lalu Gita Aryadi, dan pejabat terkait lainnya.

Ia mengatakan, The Oberoi Lombok Indonesia sudah sering mendapat penghargaan sebagai hotel dengan pelayanan terbaik ke-1 hingga ke-3 sejak tahun 2007 versi majalah Travel Leisure di Amerika Serikat dan majalah lainnya. "Kalau di tingkat Asia seringnya mendapat penghargaan peringkat 1, 2 dan 3 sementara di dunia 1 sampai 100," ujarnya.

Tahun ini, kata Rudynald, The Oberoi yang menyebar di sejumlah negara termasuk di Indonesia (Bali dan Lombok) meraih peringkat 1, 2, 3 dan 4 di tingkat Asia dan 1,5,13, dan 15 di tingkat dunia.

Dengan penghargaan itu, The Oberoi yang ada di berbagai negara termasuk di India (manajemen pusat) akan terus berupaya meningkatkan pelayanan sebaik-baiknya demi kenyamanan tamu hotel.

"Kami tidak menargetkan yang terbesar, namun selalu yang terbaik, sehingga tidak terpaku pada ketentuan tetapi selalu membuat tamu bahagia. Namun, kami pun selalu mengutamakan yang benar," ujarnya.

Menurut Rudynald, hotel The Oberoi Lombok yang berlokasi di Desa Sigar Penjalin, Kecematan Tanjung, sekitar 30 kilometer arah utara Kota Mataram, lebih mengutamakan nuansa ketenangan namun menampilkan pemandangan pantai yang indah.

The Oberoi Lombok hanya memiliki 50 unit tempat menginap namun berbentuk vila dengan luas lahan 375 meter persegi dan paviliun yang luasnya mencapai 70 meter persegi.

Vila hanya 20 unit dan paviliun sebanyak 50 unit yang letaknya menyebar di kawasan pantai utara Pulau Lombok. Tarifnya paling murah Rp4 juta dan paling mahal Rp15 juta/malam.

Untuk membuat para tamu merasa nyaman selama menginap, semua kamar menonjolkan fitur ruangan bebas rokok, penyejuk udara, jubah mandi, koran harian, film in-house, meja tulis, pengering rambut, dan kotak penyimpanan dalam kamar. Hotel itu menyediakan fasilitas bersantai dan rekreasi unggul termasuk pijat, jacuzzi, gym/fasilitas kebugaran, sauna, ruang uap. 

"Jika tamu kami ingin mengunjungi obyek wisata tiga gili (Trawangan, Meno dan Air), dengan jarak tempuh hanya 10 menit itu, kami beri kemudahan," ujar Rudynald.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com