Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tol Puri-Penjaringan Beroperasi 22 Februari

Kompas.com - 15/02/2010, 17:26 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Ruas Tol Kebon Jeruk (Puri Indah)- Penjaringan, yang dikenal sebagai Tol West (W)-1 Jakarta Outer Ring-Road (JORR), dijadwalkan siap diresmikan pada tanggal 22 Februari 2010. Kepastian ini didapat setelah tol itu, lolos Uji Layak Operasi oleh tim gabungan Kementerian Pekerjaan Umum dan Kementerian Perhubungan .

"Kami jadwalkan dapat diresmikan Presiden tanggal 22 Februari saat ini masih menunggu persetujuan dari Sekretariat Negara," kata Direktur Utama PT Jalan Lingkar Barat (JLB) I, Fatchur Rochman , Senin (15/2/2010) di Jakarta.

Fatchur juga menyampaikan persoalan pemegang saham di PT JLB I juga sudah tuntas dengan menempatkan PT Bangun Tjipta Sarana sebagai mayoritas 42 persen, sedangkan lainnya PT Bosowa 25 persen danPT Jasa Marga Tbk 23 persen.

Penyelesaian pembangunan ruas ini sempat mundur dari jadwal yang seharusnya Juni 2009. Sehingga, sempat memuat tol ini jadi sorotan, terutama karena tak harus menunggu pembebasan lahan.  
 
Tarif
Fatchur mengatakan, Lalulintas Harian Rata-Rata (LHR) targetnya pada awal operasi 10.000 kendaraan. Lalu dalam enam bulan mendatang diharapkan naik 50.000 sampai 60.000 kendaraan. Bahkan setelah terkoneksi JORR East dan South (Cakung-Pondok Indah-Ulujami) seluruhnya dapat 100.000 kendaraan.

Tol sepanjang 8,4 kilometer, yang nantinya menghubungkan jaringan Tol Jakarta-Tangerang dengan Tol Sedyatmo Bandara Soekarno-Hatta itu, dibagi menjadi delapan paket pekerjaan berkonstruksi layang.

Alasan membagi menjadi delapan paket pekerjaan, karena kapasitas kemampuan kontraktor rata-rata terbatas hanya Rp300 Rp 400 miliar. Maka agar pembangunan cepat, maka pekerjaan harus dibagi ke dalam paket-paket.

JORR W1 meski belum tersambung, de ngan jaringan JORR lainnya, diperkirakan tarifnya sebesar Rp 7.000 dengan sistem terbuka (tanpa kartu tol). JORR W1, akan memiliki enam pintu masuk yang pengoperasiannya dibantu pihak PT Jasa Marga dan PT Marga Mandala Sakti.   

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com