Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengembang Diminta Bangun Rumah Sederhana

Kompas.com - 08/05/2008, 11:24 WIB

Menteri Negara Perumahan Rakyat Muhammad Yusuf Asy'ari meminta agar para pengembang lebih fokus membangun rumah sederhana untuk kalangan menengah ke bawah. "Hal ini perlu untuk mengurangi kesenjangan sehingga bukan hanya yang kaya saja yang bisa punya rumah," katanya, Minggu (4/5), saat meresmikan 1.300 unit rumah dari delapan pengembang di Jawa Tengah.

Sebanyak 1.300 unit rumah itu merupakan rumah dengan tipe 36-50. Rumah-rumah tersebut berada di Kota Semarang, Kabupaten Purwodadi, Kabupaten Boyolali, dan Kabupaten Grobogan. Peresmian dilakukan di Perumahan Permata Batursari, Plamongan Indah, Kabupaten Demak. (A09)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com