Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menurut Pakar Psikologi, Ini 5 Warna Cat Terbaik untuk Ruang Tamu Anda

Kompas.com - 21/08/2023, 08:30 WIB
Masya Famely Ruhulessin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Warna cat dinding memainkan peran penting dalam tampilan sebuah ruangan termasuk pada ruang tamu.

Tak hanya tampilan, warna juga berpengaruh pada kondisi psikologis seseorang sehingga penting untuk menentukan pilihan dengan hati-hati.

Seperti dikutip dari laman The Insider, pakar psikologi Amy Wax menyarankan 5 pilihan warna cat yang bisa meningkatkan suasana di ruang tamu Anda.

Baca juga: Simak, Sederet Warna Cat Terburuk untuk Ruangan Sempit

1. Kuning muda

Warna kuning muda bisa membuat mood seseorang lebih baik. Ini sangat cocok digunakan di ruang tamu karena ruangan ini merupakan area pertama yang akan menyambut Anda ketika tiba di rumah.

"Menggunakan warna kuning yang muda yang lembut menciptakan perasaan di ruang yang cerah, hangat, dan bersemangat." ujarnya.

Ia menyarankan untuk tidak memasukkan warna kuning cerah karena dapat memicu ketegangan. Anda bisa mengkombinasikan warna kuning lembut dengan warna biru, hijau, atau abu-abu.

Baca juga: Pilihan Warna Cat Rumah Minimalis untuk Area Dapur

2. Putih tulang

Warna selanjutnya yang cocok untuk penggunaan di ruang tamu adalah putih tulang atau off white.

Tak seperti warna putih yang terlalu terang, palet warna putih tulang lebih kalem sehingga memberi kesan nyaman pada ruangan.

Anda dapat mengkombinasikan warna ini dengan warna hijau laut atau kombinasikan dengan furnitur kayu.

3. Hijau sage

Ilustrasi ruang tamu dengan dinding warna hijau sageSHUTTERSTOCK/FOLLOWTHEFLOW Ilustrasi ruang tamu dengan dinding warna hijau sage

Penggunaan warna hijau sage dapat menghadirkan elemen yang lebih alami ke dalam ruang tamu.

Warna ini juga dapat menciptakan lingkungan yang menenangkan dan berperan untuk dan menenangkan tubuh, terutama mata.

Warna hijau sage cocok dipadukan dengan warna krim netral, merah bata, atau biru tua.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau