Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Memilih Warna Cat yang Tepat untuk Pintu Depan Rumah Anda

Kompas.com - 25/06/2023, 12:00 WIB
Masya Famely Ruhulessin

Penulis

Sumber Bobvila

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemilihan warna cat merupakan hal penting yang wajib dipertimbangkan saat hendak mengecat pintu depan rumah Anda. 

Meskipun warna hitam dan abu-abu tua saat ini banyak difavoritkan, namun Anda bisa dengan bebas memilih warna cat sesuai dengan kepribadian. 

Berikut beberapa tips yang bisa Anda terapkan jika ingin memilih warna cat yang tepat untuk pintu depan rumah. 

Baca juga: Kenali Karakteristik Pintu Minimalis, Khususnya untuk Eksterior Rumah

1. Mulailah dengan sampel

Selama ini, banyak orang yang masih menggantungkan pilihan warna cat pada kartu sampel cat. Namun, hal tidak terlalu efektif. 

Sebaiknya, beberapa kaleng sampel cat berukuran mini dan aplikasikan pada pintu depan rumah. Lihat bagaiman tampilannya pada waktu yang berbeda dalam sehari.

2. Pilih warna komplementer

Pilihlah warna cat pintu depan yang dapat melengkapi warna kusen, daun jendela, dan dinding rumah Anda. Misalnya, pintu depan kelabu tua akan cocok dengan trim putih dan pelapis dinding cokelat.

3. Pertimbangkan gaya arsitektur rumah

Jika arsitektur rumah Anda memiliki gaya  modern yang berani, pertimbangkan warna oranye terang, kuning lemon, atau biru kehijauan untuk pintu depan rumah.

Pintu depan dengan cat berwarna kalem cocok untuk rumah yang lebih tradisional. Tetapi untuk tampilan yang megah, pertimbangkan warna biru, putih murni, atau merah klasik. 

Baca juga: Ini Dia Warna Ruang Kerja Terbaik di Rumah Menurut Fengsui

4. Pilih warna serupa

Jika Anda ingin proyek pengecatan pintu depan berjalan cepat, pilih warna yang sama atau warna yang lebih gelap dari warna pintu saat ini.

Untuk memberi warna yang lebih terang di atas warna yang lebih gelap, Anda harus mengaplikasikan kembali dua lapis cat primer, dan memberi waktu agar lapisan tersebut benar-benar kering sebelum akhirnya mengaplikasikan cat yang diinginkan.

5. Pertimbangkan fengsui

Prinsip desain fengsui merekomendasikan pemilihan warna berdasarkan arah pintu depan. Warna merah (elemen api) cocok untuk pintu yang menghadap ke selatan.

Sedangkan warna biru (elemen air) untuk pintu yang menghadap ke utara. Sementara pilihan warna  putih (elemen logam) direkomendasikan untuk pintu yang menghadap ke barat (elemen logam). Untuk pintu yang menghadap ke timur, warna hijau lebih disarankan 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com