Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waskita Siapkan 12 "Rest Area" untuk Libur Nataru

Kompas.com - 21/12/2019, 13:33 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Waskita Toll Road (WTR) melakukan persiapan kebutuhan bagi pengguna jalan tol, seperti pelayanan rest area, pelayanan lalu lintas, dan pelayanan transaksi selama libur Natal (2019) dan Tahun Baru (2020) atau Nataru.

Terdapat 12 rest area  di ruas-ruas sepanjang 238 kilometer Tol Trans Jawa yang dimiliki WTR.

Ada 2 tipe rest area yakni tipe A (Tempat Istirahat dan Pelayanan/TIP) dan tipe B (Tempat Istirahat/TI) yang berfungsi secara penuh maupun fungsional.

Rest area Tipe A memiliki fasilitas seperti toilet, masjid, SPBU, mini market, dan restoran.

Sementara untuk rest area tipe B, khusus Nataru dilengkapi dengan stasiun pengisian bahan bakar yang menggunakan mobile dispenser.

WTR menyiapkan 4 rest area  Tipe A, dan 8 rest area  Tipe B, termasuk di dalamnya 3 rest area fungsional.

MAsing-masing rest area ini tersebar di KM 228 A ruas Kanci-Pejagan, KM 344 A (ruas Pemalang-Batang), dan KM 819 A-KM 819 B yang terdapat di ruas tol Pasuruan-Probolinggo.

Baca juga: Sempat Macet 3 Jam, Arus Lalin Tol Layang Cikampek Kembali Lancar

Menurut Corporate Secretary WTR Alex Siwu, pelayanan rest area Nataru ini dimulai dari ruas Kanci-Pejagan.

"Di rest area KM 228 A ini, pemudik akan mendapatkan pelayanan standar, dan juga ratusan toilet atau tepatnya 308 unit," kata Alex.

Tak hanya itu, di sepanjang Tol Trans Jawa akan ada beberapa fasilitas penunjang seperti pelayanan lalu lintas dan pelayanan transaksi.

Untuk pelayanan lalu lintas, terdapat 7 unit ambulans, 13 unit mobil derek, 11 unit patroli jalan raya, dan 12 unit layanan jalan tol.

Sedangkan untuk fasilitas pelayanan transaksi, terdapat 52 titik gardu tol otomatis, 18 titik lokasi top-up kartu elektronik, serta 13 unit mobile reader.

Adapun prediksi puncak arus mudik Nataru di ruas tol Trans Jawa dimulai pada tanggal 21–22 Desember 2019.

Sementara itu, pada 21 Desember 2019 mulai pukul 06.00 sampai dengan 18.00 WIB diberlakukan sistem One Way Traffic (satu arah). Dimulai dari KM 70 GT Tol Cikatama sampai dengan KM 414 GT Tol Kalikangkung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com