DEPOK, KOMPAS.com - Pengembangan properti berkonsep Transit Oriented Development (TOD) mengintegrasikan hunian berupa apartemen dengan moda transportasi umum. Konsep ini mulai masuk ke Kota Depok.
Salah satu contohnya adalah MetroStater Superblock, yakni superblok yang dikembangkan oleh Trivo Group Depok. Berlokasi di Margonda Raya sebagai jalan utama Depok, MetroStater menggabungkan hunian berupa apartemen dengan pusat belanja atau mal dan sentra bisnis berupa ruko yang menghubungkan Jl Margonda dengan Stasiun Depok Baru.
Presiden Direktur Trivo Group Depok, Robert Yapari, mengatakan MetroStater bisa menjadi contoh hunian yang mengusung konsep TOD murni. Hal itu karena proyek tersebut terintegrasi langsung dengan Terminal Depok dan berjarak hanya 2 menit berjalan kaki menuju Stasiun Commuter Line Depok Baru.
"Pengembangan properti berkonsep TOD sudah jadi primadona di sektor properti, terutama karena bisa mengintegrasikan hunian dengan moda transportasi umum. Jadi, menurut saya tidak berlebihan kalau Depok punya hunian yang real berkonsep TOD," kata Robert, Rabu (27/11/2019).
Melalui konsep inilah, lanjut Robert, masyarakat dimudahkan dengan tidak harus menggunakan kendaraan pribadi dalam aktivitasnya yang kebanyakan berada di Jakarta. Untuk mencapai tujuan, seperti ke kantor maupun tujuan lainnya, mereka bisa langsung menuju ke terminal atau stasiun yang ada di satu kawasan dengan huniannya sendiri.
Dengan kemudahan itulah, Robert mengaku optimistis tingginya potensi kebutuhan hunian TOD bagi kalangan milennial untuk 5 tahun ke depan. Untuk itu, proyek hunian harus dibangun dengan mengedepankan harga hunian yang terjangkau dan dengan cara bayar fleksibel.
Wakil Direktur Trivo Group Depok, Cliantha Wisan, menambahkan bahwa potensi MetroStater Superblock sangat besar mengingat Depok dikelilingi beberapa perguruan tinggi.
"Ada lebih dari 15 ribu mahasiswa setiap tahun yang menimba ilmu di 16 kampus di Depok. Untuk itu, akan ada 3 tower yang akan mengakomodasi kebutuhan hunian untuk milenial itu," ucap Wisan.
Wisan menjelaskan, setiap akhir pekan Trivo selalu mengadakan open house. Untuk harga yang ditawarkan, MetroStater dibanderol mulai Rp500 jutaan dan saat ini Trivo sudah menggandeng Bank BTN dalam pembiayaan Kredit Pemilikan Apartemen (KPA).
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.