Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Central City Mall Semarang Diisi Ramayana Department Store

Kompas.com - 11/04/2019, 21:30 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com - Pusat belanja Central City Mall, Semarang, Jawa Tengah, akan diisi oleh Ramayana Department Store.

Hal ini menyusul penandatanganan kontrak kerja sama oleh PT Pollux Investasi International Tbk melalui anak usahanya, PT Morindo Masindo, dan PT Ramayana Lestari Sentora Tbk.

Komisaris Utama PT Pollux Invstasi International Tbk Po Sun Kok mengatakan, dengan bergabungnya Ramayana Department Store diharapkan bisa memenuhi kebutuhan sehari –hari warga Semarang dan sekitarnya.

"Ini memudahkan masyarakat memenuhi kebutuhan sehari-hari. Selain itu, kami juga ingin membuktikan komitmen memberikan pelayanan yang terbaik pada masyarakat," ujar Po dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Kamis (11/4/2019).

Presiden Direktur PT Ramayana Lestari Tbk Agus Makmur menambahkan, pihaknya merasa beruntung bisa bergabung dengan Central City Mall karena dapat memenuhi segmen pasar yang dibidik.

Central City Mall merupakan pusat perbelanjaan yang berada di wilayah timur Kota Semarang. Berdiri di atas lahan seluas 2,7 hektar, pusat belanja ini dirancang 1 lantai yang mengokupasi 1,2 hektar.

Sejak beroperasi pada 2 Februari 2009, Central City Mall merupakan satu-satunya pusat belanja yang berada di lintasan Kota Semarang dan Kabupaten Demak.

Selain Central City Mall, Pollux juga memiliki portofolio pusat belanja lainnya di kota yang sama yakni Paragon Mall.

Pusat belanja ini diisi peritel utama Matahari Department Store, Starbucks, dan JCo dan tenant lainnya yang memadukan unsur gaya hidup, hiburan, food and beverage

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com