Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IDC Buka Pendaftaran "Smart City" Asia Pasifik 2019

Kompas.com - 12/03/2019, 09:00 WIB
Rosiana Haryanti,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - IDC membuka nominasi untuk penghargaan IDC Smart City Asia/Pacific Awards (SCAPA) 2019.

Ajang penghargaan yang telah berlangsung selama 4 tahun ini, merupakan wadah IDC untuk mengidentifikasi agensi, organisasi swasta atau nasional, yang dianggap unggul dengan proyek kota pintar terbaiknya.

"Untuk wilayah Asia/Pasifik, IDC menciptakan kerangka kerja ekslusif SCAPA dan penghargaan sejak 2015 untuk melihat kemajuan pertumbuhan Smart City yang lebih baik dan pesat," ucap Head of Public Sector, IDC Asia/Pacific, Geralad Wang dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin (11/3/2019).

Wang menambahkan, hingga saat ini, IDC telah menyelenggarakan penghargaan serupa di seluruh Amerika Utara, Eropa Barat dan Tengah, Asia Tengah, serta kawasan Timur Tengah dan Afrika.

Setiap organisasi dapat menominasikan proyek atau inisiatif kota yang telah diimplementasikan, termasuk kotamadya itu sendiri, lembaga negara bagian atau provinsi, penyedia solusi, dan mitra lainnya.

IDC juga mendorong vendor yang bekerja dengan sektor publik untuk berpartisipasi dalam fase nominasi ini.

Selain itu, kriteria penilaian adalah berdasarkan pada penilaian dari pengukuran analis IDC (50 perrsen), suara publik atau masyarakat (25 persen) dan peringkat dari IDC International Advisory Council (25 persen).

Lebih lanjut, pendaftaran nominasi hanya akan dibuka selama tiga minggu hingga 25 Maret 2019. Sedangkan para pemenang akan diumumkan pada April 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau