Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jasamarga Properti Kelola 35 "Rest Area" hingga 2021

Kompas.com - 13/02/2019, 16:02 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasamarga Properti (JMP) akan mengelola 35 tempat istirahat atau rest area di seluruh jalan tol yang dibangun induk usaha PT Jasa Marga (Persero) Tbk hingga 2021 mendatang.

Dari total jumlah rest area tersebut, 31 di antaranya dapat dimanfaatkan pengguna jalan tol sebelum perhelatan mudik Lebaran 2019.

Sementara 4 rest area lainnya merupakan pengadaan baru menyusul pembangunan Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi sepanjang 172,90 kilometer.

Jalan bebas hambatan yang menghubungkan Kabupaten Probolinggi, dan Kabupaten Banyuwangi ini merupakan bagian dari Jalur Tol Trans-Jawa yang membentang 1.150 kilometer.

Direktur Teknik JMP Tita Paulina Purbasari menuturkan, ruas tol terakhir Probolinggo-Banyuwangi akan dilengkapi 4 buah fasilitas rest area Tipe A dan B atau Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP) dan Tempat Istirahat (TI).

Baca juga: Tahun Ini, Jasa Marga Garap Empat Ruas Tol Baru

"Ongkos konstruksi untuk membangun rest area ini sama dengan yang sudah beroperasi dan tengah dalam konstruksi yakni sekitar Rp 4 juta per meter persegi. Ini di luar penghitungan inflasi dalam dua tahun ke depan, saat tol tersebut mendekati masa operasional," tutur Tita kepada Kompas.com, Rabu (13/2/2019).

Ada pun rincian ke-31 rest area yang sudah beroperasi dan masih dalam masa konstruksi tersebut, 27 di antaranya berada di koridor Jalan Tol Trans-Jawa.

Rest area yang dikelola PT Jasamarga Properti di koridor Jalan Tol Trans-Jawa.Dokumentasi JMP Rest area yang dikelola PT Jasamarga Properti di koridor Jalan Tol Trans-Jawa.
Sementara 4 lainnya berlokasi di Jalan Tol Medan-Kualanamu-Tebingtinggi, Jalan Tol Balikpapan-Samarinda, dan Jalan Tol Manado-Bitung.

Direktur Keuangan JMP Dian Takdir Bardsyah menambahkan untuk membangun ke-31 rest area tersebut, JMP menginvestasikan dana sekitar Rp 1,1 triliun hingga Rp 1,2 triliun.

"Per satu rest area, ongkos konstruksinya lebih kurang Rp 4 juta per meter persegi," ungkap Dian.

Terkait persiapan mudik Lebaran 2019, JMP terus mempercepat pembangunan konstruksi 6 rest area di Jalan Tol Trans-Jawa, masing-masing:

1. Rest Area Km 360B Jalan Tol Batang-Semarang,
2. Rest Area Km 379A Jalan Tol Batang-Semarang,
3. Rest Area Km 389B Jalan Tol Batang-Semarang,
4. Rest Area Km 519B Jalan Tol Solo-Ngawi,
5. Rest Area Km 575A Jalan Tol Solo-Ngawi, dan
6. Rest Area Km 575B Jalan Tol Solo-Ngawi.

Kendati secara fisik belum rampung, namun ke-6 rest area ini sudah dibuka meskipun masih bersifat fungsional, atau dengan pelayanan minimum.

Sementara, hingga Februari 2019, JMP telah mengoperasikan 8 rest area  lainnya di koridor Jalan Tol Trans-Jawa, yakni: 

1. Rest Area Km 207A Jalan Tol Palikanci,
2. Rest Area Km 391A Jalan Tol Batang-Semarang,
3. Rest Area Km 519A Jalan Tol Solo-Ngawi,
4. Rest Area Km 538A Jalan Tol Solo-Ngawi,
5. Rest Area Km 538B Jalan Tol Solo-Ngawi,
6. Rest Area Km 597A Jalan Tol Ngawi-Kertosono,
7. Rest Area Km 597B Jalan Tol Ngawi-Kertosono, dan
8. Rest Area Km 725A Jalan Tol Surabaya-Mojokerto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com