KOMPAS.com - Pada sebuah cuplikan video di Youtube yang berjudul 10 Amazing Tips from Tidying Up with Marie Kondo, terlihat seorang perempuan Jepang sibuk berbenah. Meski begitu wajahnya sama sekali tak menunjukkan raut lelah, hanya senyumnya yang selalu merekah.
Ruang tamu hingga dapur, sebisa mungkin semuanya harus teratur. Karena menurutnya ruang yang berantakan mencerminkan pikiran yang berantakan juga.
Itulah yang dilakukan Marie Kondo, pakar berbenah asal Jepang yang saat ini makin santer diperbincangkan dunia lantaran keahliannya tersebut dijadikan serial oleh sebuah penyedia layanan TV streaming.
Bagi sebagian orang, rumah idaman tak melulu soal ukuran yang luas. Ada kalanya faktor kenyamanan justru jadi yang utama. Biasanya, kalau sudah nyaman, siapa pun akan betah tinggal di dalamnya.
Lalu bagaimana cara mendapatkan rumah yang nyaman sekaligus bikin betah? Salah satunya adalah dengan berbenah. Nah, beberapa tips yang dilansir dari Kompas.com berikut ini bisa Anda jadikan referensi.
Sisakan sedikit untuk lesehan
Meski sofa sudah tersedia, namun sebagian orang masih menyukai konsep lesehan sekadar untuk duduk atau tidur-tiduran. Jadi tak ada salahnya Anda menyisakan sedikit ruang untuk meletakkan karpet bulu-bulu di situ.
Supaya tambah cozy dan ruangan terlihat lebih menarik, Anda bisa menambahkan bantal dengan pilihan warna bernuansa netral atau cerah.
Permanis ruang keluarga dengan rak minimalis
Setiap hunian umumnya memiliki perabot yang satu ini. Selain berfungsi sebagai tampat penyimpanan, rak juga dapat mempermanis suasana ruang keluarga.
Namun jika kondisi sudah penuh sesak, kini saatnya Anda menyortir satu per satu barang apa saja yang masih layak dipajang dan mana yang bisa disimpan di gudang. Bila timbul kebimbangan saat melakukannya, coba ingat lagi tujuan Anda menata rumah.
Ganti cat ruang keluarga
Salah satu teknik penataan yang dapat membuat rumah tampak baru dan terasa lebih segar adalah dengan mengganti warna cat dindingnya.
Dilansir dari Decoraid.com, warna-warna pastel merupakan warna yang disarankan bagi Anda yang menyukai konsep minimalis. Selain itu, penggunaan warna tersebut dapat memberikan efek tenang.
Hias dengan karya seni
Menciptakan suasana nyaman di rumah tidak hanya soal furnitur, tapi juga dekorasi dinding. Dinding yang dihias biasanya akan lebih menarik ketimbang yang polos.
Dinding rumah menjadi salah satu space untuk Anda berekspresi. Jika menyukai fotografi, akan lebih menarik jika Anda meletakkan beberapa bingkai foto hitam putih di atasnya. Atau bila Anda penggemar musik tertentu, koleksi-koleksi vinil bisa menambah nilai estetik pada dinding juga lho.
Poles sedikit dapur
Selain ruang keluarga, dapur merupakan salah satu titik bertemunya para penghuni rumah. Sebagian orang pun bilang bahwa dapur adalah jantung rumah, karena itu tidak sedikit yang ingin memiliki dapur dengan perabotan lengkap agar lebih nyaman.
Dapur pada tipe rumah minimalis tidak disarankan menggunakan furnitur dan perabotan, misalnya lemari es dengan ukuran besar karena hanya menambah kesan sempit saja. Untuk itu penggunaan lemari es berdesain minimalis disarankan.
Misalnya, lemari es side by side seri terbaru dari Polytron, New Belleza Inverter PRS 460B. Lemari es berkapasitas 460 liter ini didesain khusus untuk menjawab kebutuhan rumah tangga masa kini yang menyukai gaya hidup minimalis. Jadi tak perlu khawatir akan memakan banyak tempat.
Jika dirasa itu terlalu kecil, Anda bisa mempertimbangkan Polytron New Belleza Inverter PRS 550T. Lemari es berkapasitas 550 liter ini terdiri dari tiga pintu dan sudah dilengkapi dengan Magic Fresh Room, sebuah kompartemen penyimpanan yang mampu menjaga kesegaran makanan lebih lama. Mulai dari buah, sayuran, hingga makanan beku.
Namun bila memiliki ruang lebih besar, Anda bisa mempertimbangkan lagi pilihan pada Polytron New Belleza Inverter PRS 560X. Dengan mengusung konsep “extra spacious”, lemari es empat pintu ini sangat membantu Anda menyimpan segala jenis bahan makanan dalam jumlah banyak.
Bayangkan Anda harus bolak balik belanja kebutuhan dapur? Maka itu tak akan terjadi ketika Anda memiliki lemari es berkapasitas 560 liter ini. Kompartemennya membantu Anda menyimpan segala jenis bahan makanan dalam jumlah banyak tanpa perlu sesak, sehingga kesegarannya tetap terjaga.
Nah, sudah ada ide ingin menata rumah Anda seperti apa? Jika masih bingung, tak ada salahnya Anda mulai menata dengan memberi sentuhan baru di dapur. Misalnya dengan lemari es baru yang bisa didapatkan di sini http://www.polytronstore.com, karena ‘Polytron completes your home’. Selamat mencoba!