Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Klaustrofobia Tak Perlu Takut Tinggal di 'Rumah Tipis' Ini

Kompas.com - 16/04/2018, 21:00 WIB
Dani Prabowo,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Apa hal yang paling ditakutkan oleh seorang klaustrofobia? Tentunya mendekam di tempat sempit dan tertutup dalam jangka waktu tertentu.

Namun, di rumah dengan lebar tak lebih dari 91 inchi atau setara 2,3 meter ini, seorang klaustrofobia tak perlu takut untuk berdiam diri untuk berlama-lama. Kok bisa?

Berada di St. John’s Hill, Wandsworth, London, rumah ini dijuluki The Slim House sesuai dengan lebarnya.

Meski demikian, secara keseluruhan luas rumah ini mencapai 98 meter persegi. Jauh lebih luas dibandingkan bayangan Anda tentunya.

Rumah tipis di London, Inggris.wonderfulengineering Rumah tipis di London, Inggris.
Hal ini tidak terlepas dari struktur bangunan rumah yang memiliki tiga lantai.  

Dilansir dari Wonderful Engineering, sebelum rumah itu dibangun, awalnya hanya sebuah lorong kosong seperti gang.

Namun, pada 2013 lalu lahan tersebut mengalami perpanjangan oleh sebuah perusahaan yang berbasis di London, Alma-nac.

Para arsitek yang merancang bangunan kemudian meningkatkan panjang dan menambah atap miring guna memberikan pencahayaan alami ke dalam rumah.

Rumah tipis di London, Inggris.wonderfulengineering Rumah tipis di London, Inggris.
Ada dua ruang penerima tamu yang siap menyambut pengunjung ketika memasuki tempat tersebut.

Rumah tersebut juga dilengkapi dua buah kamar yang dipisahkan oleh tangga, serta ruang dapur dan tempat makan yang terletak di bagian belakang yang dipisahkan sebuah pintu kaca ke arah taman.

Di bagian tengah ruangan, dipenuhi dengan lemari dinding serta beragam lukisan.

Rumah tipis di London, Inggris.wonderfulengineering Rumah tipis di London, Inggris.
Adapun kamar tidur utama berada di lantai dua, dimana di dalamnya terdapat sebuah kamar mandi yang lengkap dengan shower.

Meski tipis, jangan harap Anda bisa memilikinya dengan harga murah. Kenaikan nilai properti di London turut mendorong harga rumah ini, yang dibanderol seharga 1,4 juta dollar. Mau tinggal di sana?

Rumah tipis di London, Inggris.wonderfulengineering Rumah tipis di London, Inggris.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau