Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jasa Marga Gelar Lomba Pelayanan Lalu Lintas

Kompas.com - 08/03/2017, 15:29 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

JAKARTA, KompasProperti - Dalam rangka ulang tahun yang ke-39, PT Jasa Marga (Persero) Tbk menggelar pelatihan dalam bentuk perlombaan pelayanan lalu lintas bagi para petugas pelayanan lalu lintas jalan tol milik Jasa Marga.

Acara dan perlombaan yang telah diselenggarakan ketigabelas kalinya itu dianggap penting terutama dalam hal penanganan masalah-masalah yang terjadi di jalan tol.

"Event ini sangat penting untuk tim kami terutama operasional tol agar mampu menangani masalah dan tantangan di lapangan ketika terjadi kecelakaan di jalan tol," tutur Direktur Utama Jasa Marga Desi Arryani, selepas membuka secara resmi Lomba Pelayanan Lalu Lintas 2017, di Bumi Perkemahan Cibubur, Rabu (8/3/2017).

Desi yakin perlombaan tersebut nantinya dapat meningkatkan standar pelayanan lalu lintas dari personel Jasa Marga lantaran diarahkan dan dinilai oleh rescuer atau personel pelayanan lalu lintas dari Belanda dan Australia sehingga memiliki prosedur standar kelas internasional.

"Dampaknya bagus ya. Pertama itu standar kerja yang mesti dilakukan di lapangan itu terus terjaga dan kemudian yang kedua adanya perlombaan ini membuat semangat, kekompakan, dan motivasi muncul yang mendorong kinerja mereka," imbuh dia.

Perlombaan ini diikuti oleh beberapa anak usaha Jasa Marga seperti PT Trans Marga Jawa Tengah, PT Jasamarga Pandaan Tol, PT Jalantol Lingkarluar Jakarta, PT Marga Kunciran Cengkareng, dan lain-lain.

Selain itu, digelarnya perlombaan ini juga karena target Jasa Marga yang ingin menambah operasional beberapa ruas jalan tol pada tahun ini.

Operator tol berkode emiten JSMR tersebut menargetkan pengoperasioan 235 kilometer jalan tol baru.

Jumlah itu terdiri dari enam ruas jalan tol yang mencakup Jalan Tol Semarang-Solo Ruas Bawen-Salatiga sepanjang 17,5 kilometer, Jalan Tol Surabaya-Mojokerto Ruas Sepanjang-Krian dengan panjang 15,5 kilometer, dan Jalan Tol Gempol-Pasuruan sepanjang 20,5 kilometer.

Pengoperasian Ruas Tol Sepanjang-Krian disebut Heru melengkapi ruas yang terlebih dahulu telah beroperasi yaitu Waru-Sepanjang dan Krian-Mojokerto sehingga Jalan Tol Surabaya-Mojokerto beroperasi secara penuh.

Tiga jalan tol yang direncanakan beroperasi berikutnya adalah Jalan Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi Ruas Perbarakan-Sei Rampah sepanjang 41,69 kilometer, Jalan Tol Solo-Ngawi sepanjang 90,25 kilometer yang beroperasi penuh, dan Jalan Tol Ngawi-Kertosono Ruas Ngawi-Saradan dengan panjang 49,51 kilometer.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Jepara: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Jepara: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Ini 147 Bangunan di Sulbar yang Beres Direkonstruksi Pasca Gempa

Ini 147 Bangunan di Sulbar yang Beres Direkonstruksi Pasca Gempa

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Banjarnegara: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Banjarnegara: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Banjar: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Banjar: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sukabumi: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sukabumi: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Surat Edaran Prototipe Rumah Sederhana Segera Terbit

Surat Edaran Prototipe Rumah Sederhana Segera Terbit

Berita
Segudang Keuntungan Gunakan Wastafel 'Stainless Steel' di Dapur

Segudang Keuntungan Gunakan Wastafel "Stainless Steel" di Dapur

Tips
Lima Tahun ke Depan, Pertumbuhan 'Crazy Rich' Indonesia Lampaui Dunia

Lima Tahun ke Depan, Pertumbuhan "Crazy Rich" Indonesia Lampaui Dunia

Berita
Incar Mahasiswa dan Turis, Winland Tawarkan Hunian Rp 300 Juta di Malang

Incar Mahasiswa dan Turis, Winland Tawarkan Hunian Rp 300 Juta di Malang

Apartemen
Mulai Tahun Ini, Tarif Sewa Gedung Kantor di Jakarta Naik 3 Persen

Mulai Tahun Ini, Tarif Sewa Gedung Kantor di Jakarta Naik 3 Persen

Perkantoran
186.000 Hektar Hutan Adat di Tapanuli Utara dan Luwu Utara Diregistrasi

186.000 Hektar Hutan Adat di Tapanuli Utara dan Luwu Utara Diregistrasi

Berita
4,39 Juta Orang Naik Kereta Selama 22 Hari Angkutan Lebaran 2024

4,39 Juta Orang Naik Kereta Selama 22 Hari Angkutan Lebaran 2024

Berita
Ditarget Tuntas Oktober, Ini Progres Bendungan Bolango Ulu di Gorontalo

Ditarget Tuntas Oktober, Ini Progres Bendungan Bolango Ulu di Gorontalo

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Cianjur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Cianjur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bandung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bandung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com