Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Akhir Tahun, MDS Buka Gerai Ke-151 di Bogor

Kompas.com - 01/12/2016, 17:30 WIB
Ramdhan Triyadi Bempah

Penulis

BOGOR, KOMPAS.com - PT Matahari Department Store (MDS) kembali mengembangkan jaringan bisnisnya dengan meresmikan MDS Lippo Plaza Keboen Raya Bogor, di Jalan Raya Padjajaran, Kota Bogor, Kamis (1/12/2016).

Mengusung konsep sebagai tempat perbelanjaan eksklusif dan modern, kehadiran MDS di Lippo Plaza Keboen Raya Bogor sekaligus melengkapi gerainya yang ke-151 di seluruh Indonesia atau ke-13 di regional Jawa Barat dan ke-4 di Kota Bogor.

Direktur Operasi PT Matahari Department Store Sunny Setiawan mengatakan, kehadiran gerai MDS yang baru ini diyakini mampu memenuhi kebutuhan masyarakat dan menjadi salah satu alternatif pusat perbelanjaan di Kota Bogor.

"Kami berharap, kehadiran Lippo Plaza bukan hanya sebagai pusat belanja, tapi bisa untuk interaksi bisnis, keluarga, dan lainnya," ujar Sunny, Kamis (1/12/2016).

Sunny menambahkan, MDS mengadopsi konsep terbaru, yaitu penataan ruang yang lebih luas dengan penggunaan sistem penerangan LED yang ramah lingkungan.

Didukung ragam pilihan produk, seperti busana, aksesori, peralatan kosmetik dan rumah tangga, serta sepatu dan tas, Sunny mengklaim dapat menarik minat masyarakat untuk berbelanja.

Dalam rangka pembukaan gerai ini, MDS Lippo Plaza Keboen Raya Bogor memberikan berbagai promo khusus.

Mulai dari pemberian voucer belanja senilai Rp 300.000 bagi 300 pembelanja pertama, hingga potongan harga 70 persen untuk beragam pilihan produk.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com