Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perumnas Luncurkan Layanan Pelanggan "Jempol"

Kompas.com - 11/11/2016, 11:50 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Untuk menjawab segala kebutuhan masyarakat dalam membeli rumah, Perum Perumnas meluncurkan Sistem Informasi Jaringan Media Layanan Pelanggan Perumnas 'Jempol'.

Layanan dalam jaringan (daring) atau online ini akan memberikan informasi kepada konsumen Perumnas mengenai berbagai kebutuhan kepemilikan rumah, mulai dari harga hingga status progres pembangunan rumah.

"Bagi orang yang sudah bayar tapi tinggal di luar kota dan ingin mengerti proyeknya, kalau langsung ke proyek kan butuh waktu lama. Melalui Jempol bisa tahu statusnya," ujar Direktur Utama Perumnas Bambang Triwibowo saat peluncuran Jempol di Gedung Smesco, Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Melalui layanan Jempol, konsumen mudah mengakses informasi sampai di mana proses pembangunan rumah mereka, kapan mereka harus membayar uang muka rumah dan kapan mereka dapat melakukan proses Kredit Pemilikan Rumah (KPR).

Dengan demikian, konsumen dapat memantau proses kepemilikan rumah tanpa harus menelepon ataupun mengunjungi kantor pemasaran Perumnas.

Selain itu, Bambang berharap Jempol dapat menjadi sistem pemantauan yang jelas dan mudah dalam proses pembelian rumah sehingga konsumen tidak dirugikan dan dapat dengan cepat mengakses informasi.

Sistem informasi ini akan melayani konsumen yang membeli rumah Perumnas terhitung ketika acara peluncuran ini.

Konsumen nantinya akan mendapat kata kunci yang dapat digunakan untuk mengakses Jempol.

Ke depannya seluruh konsumen Perumnas akan dapat melakukan komunikasi intensif mengenai proses pembelian rumah yang akan dilayani langsung secara daring oleh customer care di setiap kantor pemasaran Perumnas sesuai lokasi proyeknya.

Adapun Perumnas saat ini tengah mempersiapkan 23 proyek strategis seluruh Indonesia.

Di antaranya ada di Medan, Palembang, Cengkareng, Bekasi, Pulogebang Jakarta Timur, Karawang, Semarang, Surabaya dan Makassar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com