Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengembang Mulai Ancang-ancang Promosi Akhir Tahun

Kompas.com - 02/11/2016, 12:17 WIB
M Latief

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Membaiknya kondisi pasar properti saat ini dijadikan peluang bagi developer untuk mendaparkan ceruk bisnis yang kian kompetitif. Momentum promosi akhir tahun mulai digulirkan.

Selain memberikan penawaran khusus, pengembang terus mengedukasi produknya ke konsumen. Salah satunya seperti yang dilakukan Daniland Group melalui bendera PT Pardika Wisthi Sarana lewat produk Woodland Park Residence.

"Kami mengedukasi bahwa produk berkualitas itu harus memiliki kelebihan dan bisa menaikan nilai investasi yang dibenamkan si konsumen," ujar Direktur Utama PT Pardika Wisthi Sarana, Ahmad Setiadi, Selasa (1/11/2016).

Dedi mengakui kondisi pasar yang mulai membaik membuatnya optimistis produk apartemen tersebut akan habis terjual hingga akhir tahun. Untuk itu, dia memperkuat strategi promosinya.

Proyek yang berlokasi di Jakarta Selatan, tepatnya di kawasan kalibata, itu menawarkan 7 tipe apartemen 100 persen siap huni. Tipenya mulai Studio, 1 Bedroom, 1 Bedroom + 1, 2 Bedroom, sampai townhouse dan penthouse. Woodland Park juga disiapkan sebagai perpaduan antara tempat tinggal, perkantoran dan area komersial.

Selain kemudahan cara bayar, lanjut Dedi, mulai November hingga Desember nanti pihaknya memberikan tawaran menginap semalam di Swiss-Belresidences Kalibata setelah proses non-refundable booking fee senilai Rp 10 juta.

"Gratis menginap selama satu tahun untuk setiap pembelian unit apartemen. Konsumen bisa menginap sebanyak 20 hari dalam setahun di setiap akhir pekan," tutur Dedi.

Dedi menambahkan, bahwa kondisi pasar yang positif harus direspon dengan penawaran yang bisa menarik minat konsumen agar merasa mendapatkan keuntungan dari produk yang ditawarkan.

"Ini soal memanfaatkan momentum saja," ujar Dedi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com