Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPR BNI Griya Biayai Rumah Rp 400 Jutaan

Kompas.com - 10/10/2016, 10:59 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - BNI Griya merupakan produk kredit pemilikan rumah (KPR) andalan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk.

Menurut Direktur PT Bank Negara Indonesia (persero) Tbk Anggoro Eko Cahyo kebanyakan dari KPR yang disalurkan adalah untuk rumah komersial.

"Kalau ditanya segmen berapa rata-rata Rp 400 juta. Itu kebanyakan dari portofolio kami. Tapi tentu tiap daerah beda-beda," ujar Anggoro kepada Kompas.com, di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Sabtu (8/10/2016).

Anggoro menambahkan, pertumbuhan KPR BNI Griya ditargetkan dua digit. Hingga kini, BNI Griya belum mencapai target tersebut.

Meski demikian, Anggoro tidak menyebutkan secara spesifik besarannya.

"Relaksasi Loan to Value (LTV) harusnya membuat target bisa tercapai," sebut Anggoro.

Salah satu upaya BNI untuk mencapai target tersebut adalah dengan mengadakan pameran properti Real Estat Ekspo 2016.

Pameran yang ke-30 ini diselenggarakan selama 8 hari yakni mulai dari 8-16 Oktober 2016.

Rumah-rumah yang dijual dalam pameran tersebut dibanderol mulai dari Rp 100 jutaan. Diikuti oleh 70 perusahaan, pameran ini melibatkan sekitar 90 proyek.

Pameran properti seperti ini rutin diadakan setiap tahun oleh REI yang bekerjasama dengan PT Debindomulti Adhiswati dan BNI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com