Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perusahaan Jepang Beli Satu Menara Apartemen di Cikarang

Kompas.com - 02/10/2016, 07:37 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

BEKASI, KOMPAS.com - PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) terus menjalin kerja sama dengan Jepang. Teranyar, salah satu tower di Orange County Lippo Cikarang telah dibeli perusahan Jepang Sanko Soflan Holdings.

Sanko Soflan Holdings merupakan perusahaan Negeri Sakura yang fokus pada pembangunan rumah khusus orang tua.

Anak perusahaannya, yakni PT Sanko Soflan Indonesia baru saja meresmikan proyek Palm Springs Serviced Apartment seluas 6.000 meter persegi di kawasan Casa de Lago, Lippo Cikarang, Bekasi.

Setelah Palm Springs Serviced Apartment, Sanko Soflan tengah mempersiapkan proyek berikutnya juga di Lippo Cikarang.

Hal itu dibuktikan telah dibelinya keseluruhan Burbank Suites, bagian dari Orange County oleh Sanko Soflan Holdings.

"Sebanyak 559 unit di Burbank Suites dibeli Sanko Soflan dengan harga kalau nggak salah Rp 500 miliar pada Juli 2015 lalu," kata Chief Marketing Officer LPCK Stanley Ang, di Cikarang, Jumat (30/9/2016).

Sementara itu, Chairman Sanko Soflan Holdings Seiichi Takahashi menyatakan investasinya di Burbank Suites merupakan salah satu upayanya dalam berkontribusi terhadap pengembangan Orange County sebagai Hub di Koridor Timur Jakarta.

Sama dengan Palm Springs, Seiichi berniat menjadikan sebagian lantai atas di Burbank Suites sebagai apartemen servis.

"Sebanyak 200-300 unit di sebagian lantai atas akan kami jadikan apartemen servis, sedangkan di lantai bawah kami jual ke orang kaya Jepang untum dijadikan tempat tinggal atau disewakan," pungkas Seiichi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com