Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinar Mas Land Limited Siapkan Proyek Masa Depan

Kompas.com - 09/08/2016, 23:00 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sinar Mas Land Limited yang terdaftar di Singapura, telah pasang kuda-kuda untuk mengembangkan sejumlah properti baru yang disebut sebagai proyek masa depan. 

CEO Strategic Development & Services Sinar Mas Land Group Ishak Chandra mengungkapkan proyek masa depan tersebut akan mulai dirintis akhir tahun ini dan tahun 2017 mendatang.

"Lahan sudah kami miliki, tinggal dikembangkan saja," kata Ishak kepada Kompas.com, Selasa (9/8/2016). 

Dia menuturkan proyek yang akan dilansir akhir tahun 2016 menempati area 228 hektar di Nuvasa Bay, Batam, Kepulauan Riau. 

Di wilayah ini, Sinar Mas Land akan mendirikan perumahan tapak (landed residential), apartemen strata atau kondominium, dan ritel. 

Harga yang dipatok untuk landed residential serentang Rp 1 miliar hingga Rp 15 miliar per unit. Sedangkan untuk apartemen strata atau kondominium sekitar Rp 500 juta hingga Rp 1 miliar per unit. 

Berbeda dengan proyek yang dikerjasamakan dengan KOP Properties Group asal Singapura, proyek multifungsi ini akan dikerjakan sendiri oleh Sinar Mas Land Limited.

"Kami membidik pasar asing, terutama Singapura dan Malaysia sekitar 20 persen, dan domestik 80 persen," ujar Ishak.

Proyek berikutnya adalah pengembangan skala kota di Krawang, Jawa Barat. Di sini, Sinar Mas Land Limited memiliki lahan seluas 150 hektar.

Tahap pertama pengembangan akan dibangun golf estate  dengan yang kemudian disusul dengan properti multifungsi (mixed use project).

Ishak menjelaskan, dari total lahan yang dimiliki, hanya 70-90 hektar yang nantinya kan dimanfaatkan. Seluas 15 persennya atau 12 hektar dialokasikan untuk properti multifungsi.

"Karawang dipilih karena pengembangan infrastruktur dikonsnetrasikan di sana. Dampaknya, permintaan hunian menguat, demikian juga komersial," sebut Ishak.

Saat ini pengembangan skala kota di Karawang sedang dalam tahap rancangan induk (master plan). Tahun depan mulai diperkenalkan kepada publik.

Sementara proyek berikutnya atas nama Sinar Mas land Limited adalah resor di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

"Serupa dengan resor lain yang sudah beroperasi, kami mengembangkannya untuk kelas menengah atas," tuntas Ishak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com