Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tarif Sewa Apartemen di Surabaya Naik 1,5 Persen

Kompas.com - 14/07/2016, 10:00 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Selain membuat okupansi stabil, minimnya jumlah apartemen sewa di Surabaya nyatanya berbanding lurus dengan peningkatan yang terjadi pada biaya sewa selama semester I 2016.

Baca: Unit Terbatas, Okupansi Apartemen Sewa Surabaya Tinggi

Secara keseluruhan, kenaikan yang terjadi sebesar 1,5 persen dibanding semester II-2015 dan 7,8 persen secara tahunan menjadi Rp 226.376 per meter persegi per bulan.

Meski begitu, kenaikan yang terjadi hanya pada proyek-proyek dengan performa bagus dari segi penjualan pada 2015.

Jika dilihat secara umum, lambannya permintaan dan persaingan secara langsung dengan pasar apartemen strata title membuat tarif apartemen sewa tak lagi memiliki ruang untuk tumbuh lebih tinggi lagi.

Maka dari itu kebanyakan operator apartemen dengan layanan atau serviced apartment di Surabaya cenderung berada di posisi untuk mempertahankan tarif yang sudah ada.

Selain itu mereka juga menawarkan bermacam tarif sewa untuk menarik perhatian penyewa prospektif, baik individual maupun penyewa dari korporasi.

Colliers International Indonesia mencatat hanya Ascott Waterplace Surabaya yang meningkatkan biaya sewanya sebesar 12 persen dibanding semester sebelumnya.

Kenaikan itu merupakan buah dari kualitas pengelolaan apartemen dan juga kelengkapan fasilitas serta furnitur modern yang ditawarkan pengembang Ascott Waterplace Surabaya.

Di sisi lain, satu-satunya apartemen non-servis di Surabaya yakni Puncak Marina telah mempertahankan biaya sewanya di angka Rp 96.537 per meter persegi per bulan selama dua tahun terakhir.

Saat ini apartemen servis tipe satu kamar tidur di Surabaya ditawarkan dengan harga Rp 18,5 juta per unit per bulan.

Sedangkan utuk tipe dua kamar tidur dan tiga kamar tidur ditawarkan seharga Rp 19,6 juta per unit per bulan dan Rp 22,2 juta per unit per bulan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com