Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menyusul China, Arab Bangun Tiruan Menara Eiffel

Kompas.com - 30/11/2015, 16:53 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

KOMPAS.com - Bukan hanya China yang tergila-gila pada produk (baca: bangunan ikonik) barat, Arab pun terjangkit "virus" serupa.

Pekan lalu, Dubai melansir sebuah proyek jumbo bertajuk Falconcity of Wonders. Kota terbesar kedua di negeri jazirah Uni Emirat Arab ini akan membangun struktur berbasis tujuh keajaiban dunia.

Proyek raksasa ini akan menampilkan replika Menara Eiffel, sama persis dengan yang ada di kota asalnya, Paris, Perancis.

Selain itu, Dubai juga mendirikan Piramida Mesir, Taman Gantung Babilonia, Taj Mahal, Tembok Besar, Menara Miring Pisa, dan Rumah Cahaya Alexandria.

Rencana besar ini sejatinya telah terendus media setempat pada April 2015. Saat itu, Pemerintah Kota Dubai akan memulai pekerjaan "Mini World Park" yang berisi tiruan monumen beken di seluruh dunia.

Falconcity of Wonders LLC, sayap bisnis Salem Ahmad AlMoosa Enterprises membagi beberapa tahap pengembangan.

Tahap pertama akan dibangun tiruan Burj Khalifa, Burj Al Arab, Menara Eiffel, Empire State Building, Canton Tower, CN Tower, Petronas Tower, dan Swiss Re Tower.

Selain struktur-struktur ikonik tersebut, Falconcity of Wonders akan dilengkapi pusat komersial, sentra komunitas, fasilitas olahraga, pendidikan, dan 5.500 unit hunian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com