Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Sempit Jadi Lega dengan Interior Bergaya Skandinavian

Kompas.com - 20/09/2015, 22:04 WIB
Nathania Hapsari

Penulis

Sumber Life Style

KOMPAS.com - Beberapa tahun terakhir, gaya Skandinavian menjadi idaman masyarakat Indonesia karena ciri khasnya yang unik. Furnitur berpotongan ringan, warna-warna terang, serti dekorasi yang minim, dianggap tepat untuk hunian sempit.

Bagi Anda yang ingin menerapkan gaya ini, tak berarti harus mengganti semua furnitur lama dengan furnitur baru bergaya Skandinavian. Coba saja lima tips mudah berikut ini yang akan menghadirkan esensi gaya Skandinavian di rumah Anda.

Aksesori grafis

Punya kutipan kalimat-kalimat mutiara yang jadi favorit? Cetak kalimat-kalimat indah tersebut dalam ukuran besar serta bentuk huruf menarik, dan hiasi dengan bingkai berwarna. Tempatkan di kredensa ruang tamu atau ruang keluarga sebagai aksesori.

Terang dan lembut

Gunakan karpet terang bertekstur dengan serat alami untuk memberi kesan lembut dan hangat. Jangan lupa tambahkan pencahan lembut dengan warna cahaya putih atau putih kekuningan. Terapkan pula warna-warna netral untuk furnitur besar seperti sofa atau tempat tidur.

Minimalis

Konsep minimalis menjadi salah satu ciri gaya Skandinavian. Minimalisasi segala atribut dekorasi rumah, agar ruangan jadi lebih nyaman dan tepat fungsi.

Pastel

Padu-padan warna pastel dapat menjadi penyegar di antara warna-warna netral gaya Skandinavian. Coba warna hijau mint dan pink lembut cocok untuk menghiasi ruang berlantai parket putih ataupun krem kekuningan.

Tema alam

Gaya Skandinavian tak lepas dari sentuhan elemen alam. Tambahkan beberapa tanaman dalam ruang di sudut rumah, ataupun dekorasi binatang berbahan kayu. Anda juga bisa tambahkan lukisan-lukisan bertema alam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Life Style
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com