Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ciputra Mitra Hospital Siap Layani Publik Banjarmasin Februari 2016

Kompas.com - 20/04/2015, 21:39 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

BANJARMASIN, KOMPAS.com - Masyarakat Kota Banjarmasin tampaknya tak perlu lagi jauh-jauh berobat ke Pulau Jawa, terutama Surabaya dan Jakarta, atau ke luar negeri, karena Ciputra Mitra Hospital Banjarmasin akan siap beroperasi pada Februari 2016.

Kehadiran Ciputra Mitra Hospital Banjarmasin menjawab kebutuhan masyarakat ibu kota Kalimantan tersebut akan minimnya rumah sakit berstandard tinggi dari segi pelayanan termasuk dokter spesialis dan ahli, maupun ketersediaan peralatan medis yang modern.  

Menurut Direktur Utama PT Ciputra Mitra Medika, Wiranata Halim, fenomena seperti ini terjadi karena masyarakat menengah atas kurang yakin dapat ditangani dengan baik, bila harus berobat dengan tenaga dan peralatan medis yang minim di Banjarmasin.

“Karena, ini menyangkut kesehatan, meski harus mengeluarkan biaya mahal, mereka tetap memilih berobat ke luar daerah, kalau perlu luar negeri. Kondisi ini membuat kami prihatin. Inilah salah satu alasan utama mengapa Mitra Group dan Ciputra Group mengembangkan Ciputra Mitra Hospital Banjarmasin,” jelas Wiranata kepada Kompas.com, usai prosesi tutup atap pada Sabtu (18/4/2015).

Direktur PT Ciputra Mitra Medika, Veimeirawaty Kusnadi, menambahkan, Ciputra Mitra Hospital Banjarmasin merupakan rumah sakit tipe B (kategori rumah sakit swasta yang paling tinggi), dengan persyaratan cukup ketat.

"Kami membangunnya di atas lahan 1,5 hektar, terdiri dari 2 menara yang akan dibangun secara bertahap seiring kebutuhan masyarakat. Tahap pertama, akan dibangun 1 menara yang terdiri dari lower ground dan 7 lantai, serta sebagian menara 2 untuk back of the house, dengan total luas bangunan 18.000 meter persegi, dan 255 tempat tidur," jelas Veimeirawaty.

Selain dirancang dengan konsep modern, Ciputra Mitra Hospital Banjarmasin juga diklaim ramah lingkungan, mulai penataan lanskap, dan tanaman pada atap dan fa sad gedung untuk menambah kesejukan, pengelolaan air limbah, serta pemilihan alat mekanikal dan elektrikal, maupun peralatan medis yang ramah lingkungan dan hemat energi.

Rencananya, lanjut Veimeirawaty, ada 35 ruang poliklinik untuk pasien rawat jalan, Unit Gawat Darurat (UGD) dengan total kapasitas 12 bed, tiga kamar bedah dan ruang untuk tindakan cathlab berstandard internasional, 3 kamar bersalin individual, Intensive Care (baik untuk ICU dewasa, anak, maupun bayi), radiologi yang lengkap dengan CT Scan dan MRI, laboratorium, fisioterapi, sarana penunjang lainnya. 

Ciputra Mitra Hospital Banjarmasin ini, merupakan rumah sakit Ciputra ketiga. Sebelumnya telah beroperasi ruah sakit sejenis di CitraRaya Tangerang, dan di CitraGarden City Jakarta (dalam tahap pengerjaan konstruksi).

Wiranata mengungkapkan, pembangunan Ciputra Mitra Hospital Banjarmasin menelan dana investasi senilai Rp 250 miliar. Targetnya, rumah sakit ini dapat melayani masyarakat Kota Banjarmasin pada Februari 2016. Saat ini, konstruksinya sudah mencapai tahap tutup atap (topping off).


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com