Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pekan Ini, Courts Resmi Dibuka di Bekasi!

Kompas.com - 14/10/2014, 11:27 WIB
Latief

Penulis

BEKASI, KOMPAS.com – Setelah selesai dibangun, Courts Megastore di Bekasi akhirnya akan dibuka secara resmi di Indonesia, Sabtu (18/10/2014). Nyaris berbarengan dengan IKEA, toko perabotan asal Swedia, yang juga akan resmi dibuka untuk umum Rabu (15/10/2014) pekan depan.

Courts menawarkan sebuah pengalaman one-stop shopping untuk beragam kebutuhan produk rumah tangga dan gaya hidup. Pembukaan gerai tersebut rencananya akan dihadiri Walikota Bekasi Rahmat Effendi, CEO Kota Harapan Indah Benny Gunawan, Group CEO Courts Asia Terry O’Connor, dan Country CEO Courts Retail Indonesia Roy Santoso.

Country CEO PT Courts Retail Indonesia, Roy Santoso, kepada Kompas.com di Jakarta, Selasa (14/10/2014), pembukaan megastore di Bekasi ini membuat jejak Courts Asia mencakup 80 toko di seluruh Singapura, Malaysia, dan Indonesia. Merek Courts didirikan di Singapura dan Malaysia pada 1974 dan 1987.

Untuk itulah, lanjut dia, pihaknya akan memberikan penawaran harga menarik bagi konsumen, yaitu program Crazy Deals, hadiah, dan diskon hingga 70 persen untuk produk rumah tangga, 50 persen untuk produk elektronik dan IT, serta beragam acara menarik untuk seluruh anggota keluarga.

Seluas 12.000 meter persegi di atas lahan dua hektar, Courts akan menyediakan lebih dari 12.000 produk pilihan dari 200 merek berbeda yang tersebar di Market Hall dan empat zona berbeda di lantai satu gerai tersebut. Untuk memandu konsumen menjelajahi berbagai zona, Courts menyediakan penanda berwarna-warni yang diletakkan di lantainya.

"Kami sangat antusias membuka gerai ini di Bekasi, ini mencerminkan komitmen kami untuk memberikan produk-produk menarik," kata Roy.

Untuk menunjukkan komitmennya dalam menawarkan harga terjangkau, Courts Price Promise menjamin harga lebih murah dari toko lain. Caranya adalah mengembalikan selisih harga jika ada yang lebih murah. Konsumen juga akan menikmati gratis biaya pengiriman dengan radius 10 kilometer sesuai syarat dan ketentuan berlaku.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau