Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Revolusi Elevator: Ringan, Cepat, dan Berwarna Trendi

Kompas.com - 07/02/2014, 14:52 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

KOMPAS.com - Teknologi memudahkan hidup manusia bila dimanfaatkan secara tepat guna. Terlebih dalam era pembangunan pencakar langit seperti saat ini, teknologi berperan vital dalam membuat pekerjaan konstruksi, penggunaan dan perawatan gedung lebih efisien dalam tenaga, waktu dan biaya.

Dalam perkembangannya teknologi tak lagi identik dengan mesin berat, bising, dan juga kotor. Teknologi bangunan tinggi justru telah lama bergeser menjadi ramah pengguna, ramah biaya, dan juga ramah lingkungan. Termasuk teknologi yang membentuk produk elevator berikut ini:

Adalah KONE yang telah lama dikenal dalam pengembangan teknologi elevator. Bahkan, merek ini mendapat penghargaan bergengsi Good Design Awards 2013 untuk produk KONE seri KSS 280 dan KSS 800. Penghargaan tersebut merupakan kali ketiga yang didapat KONE yang juga berarti menunjukkan bahwa merek ini diakui dunia karena keunggulan desainnya.

Good Design Awards merupakan ajang penghargaan yang dibesut sejak 1950. Ini merupakan salah satu apresiasi bidang desain paling terkenal di dunia. Good Design Awards 2013 ini diberikan oleh The Chicago Athenaeum dan The European Center for Architecture Art Design and Urban Studies untuk desain baru dan inovasi desain produk serta grafis yang diciptakan antara tahun 2010 hingga 2012.

KONE dinilai memenuhi semua kriteria Good Design Awards 2013. Perusahaan ini menawarkan desain berbeda, memiliki koleksi interior mobil serta aksesoris istimewa yang dapat   dikombinasikan secara bebas dan digunakan pada semua produk elevator. Dengan warna-warni trendi, bahan, finishing dan pola yang unik, elevator yang diproduksi KONE dapat melengkapi arsitektur bangunan, memberikan peningkatan fungsi dan aksesibilitas pada saat yang sama.

Keunggulan lainnya adalah konstruksi panel horisontalnya sangat ringan yang merupakan hasil dari optimasi ulang dimensi mobil elevator. Konstruksi panel ini didesain sedemikian rupa, lebih sederhana, untuk memudahkan perakitan dan instalasi dengan jumlah tenaga yang lebih sedikit.

KONE seri signalization KSS 280 dan KSS 800 membawa khazanah baru dalam desain elevator. Desainnya minimalis dan ramah pengguna. Seri KSS 800 sangat mudah digunakan dan dikendalikan sehingga dapat meningkatkan efisiensi lalu lintas di dalam gedung. Kedua seri tersebut fokus pada aksesibilitas dan kegunaan.

Direktur Desain KONE, Timo Tiainen, mengatakan, desain KONE lebih dari sekadar bahan pembentuk elevator. Desain KONE menggabungkan unsur-unsur dengan cara yang benar dan memungkinkan pengguna mengalami hal tak terlupakan, juga melengkapi visi para arsitek. 

"KONE seri signalization merupakan solusi yang menggabungkan teknologi terbaru dengan fitur dan desain yang canggih. Kami merasa bangga menerima apresiasi ini," ujar Timo.

Sebelumnya,
KONE telah menerima dua penghargaan Good Design Awards pada 2008 untuk inovasi konsep KONE FourSeasons dan pada tahun 2009 untuk KONE Design Signalization Series. Selain itu, mereka juga telah mendapat dua penghargaan terhormat dalam The Red Dot Award: Product Design 2012 Competition. Penghargaan diberikan untuk Lift seri signalization KSS 280 dan KSS 800.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com