Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lima Langkah Mudah Menata Rak dan Lemari Dapur

Kompas.com - 04/01/2014, 12:07 WIB
Tabita Diela

Penulis

KOMPAS.com - Setelah hingar-bingar perayaan tahun baru berakhir, tibalah waktunya untuk mengatur kembali rumah Anda. Salah satu area yang sebaiknya diberikan perhatian lebih adalah area dapur.

Membersihkan rak dapur dan mengaturnya dapat mempermudah pekerjaan Anda di dapur pada kemudian hari. Oleh karena itu, kegiatan ini relatif penting. Anda bisa membuat kegiatan memasak menjadi lebih efektif dengan menempatkan bahan-bahan serta alat yang biasa Anda gunakan pada area mudah diraih.

 
Langkah pertama dalam mengatur rak dapur adalah membuat daftar. Mulailah dengan daftar bahan-bahan dan bumbu, alat  memasak, panci, dan berbagai kebutuhan lain di dapur. Dengan membuat daftar, Anda bisa mengira-ngira berapa banyak ruang yang dibutuhkan oleh barang tersebut dalam lemari dapur Anda. Buatlah daftar ini sembari Anda mengosongkan isi lemari dapur.
 
Sebaiknya, Anda berinvestasi pada wadah bumbu-bumbu dapur yang layak, berukuran pas dengan kebutuhan, serta kedap udara. Pindahkan bumbu-bumbu dapur yang belum diwadahkan atau kini berada dalam wadah tidak layak ke wadah tersebut. Dengan cara ini, Anda tidak perlu khawatir bumbu masak menjadi lembab dan tidak dapat digunakan.
 
Setelah itu, bersihkan rak dapur. Jangan lupa, Anda juga perlu memastikan rak tersebut sudah kering sebelum menempatkan bahan, bumbu, dan alat memasang ke dalamnya. 
 
Masukkan wadah-wadah bumbu dan berbagai perlengkapan memasak lainnya ke dalam lemari dapur. Kunci menata lemari dapur adalah menempatkan barang-barang yang paling sering digunakan pada lokasi terdekat dengan Anda. Semakin jauh, atau berada semakin di bagian atas lemari merupakan lokasi untuk barang-barang yang jarang Anda gunakan.
 
Terakhir, pastikan Anda melakukan perawatan pada lemari dapur. Cara ini memudahkan Anda ketika waktu untuk membersihkan lemari tiba. Bersihkan debu dan kotoran setiap minggu. Pastikan juga wadah-wadah bumbu tetap bersih dan jangan biarkan adanya bumbu, saus, kecap, dan air yang tumpah.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com