Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikritik... Kuil China Ganti Lukisan Kuno dengan Kartun Disney!

Kompas.com - 24/10/2013, 14:22 WIB
Latief

Penulis

Sumber Dailymail
KOMPAS.com - Sebuah kuil China telah menghancurkan beberapa lukisan dinding kuno yang tak ternilai harganya dengan mengecat lukisan-lukisan itu seperti adegan kartun Disney. Karya seni asli Buddha di Candi Yunjie di Provinsi Liaoning, China, ini diyakini telah diciptakan sekitar 270 tahun lalu selama awal kekuasaaan Dinasti Qing.

Lukisan-lukisan dinding itu kini telah memudar dan tampak buruk selama bertahun-tahun. Pimpinan kuil tersebut telah mendekati perusahaan untuk melaksanakan restorasi dengan biaya mencapai 4 juta yuan atau sekitar Rp 7.352.201.156.

www.dailymail.co.uk Karya seni asli Buddha di Candi Yunjie di Provinsi Liaoning, China, ini diyakini telah diciptakan sekitar 270 tahun lalu selama awal kekuasaaan Dinasti Qing.
Ternyata, badan wisatawan lokal telah menyewa kontraktor untuk melaksanakan pekerjaan yang hanya melukis di atas lukisan aslinya dengan cara terkesan norak, yaitu lukisan kartun menyerupai tokoh yang menggambarkan adegan dari mitos Tao. Ketika pihak berwenang dari pemerintah kota Chaoyang menemukan pekerjaan itu, mereka mengaku "ngeri". Tak heran, dua pejabat yang dianggap bertanggung jawab atas pekerjaan itu kini telah dipecat.

"Mengingat bangunan candi terutama terbuat dari jerami dan tanah, dan mereka perlu dipertahankan," ujar Li Haifeng, Wakil Sekretaris Jenderal Pemerintah Kota Chaoyang.

www.dailymail.co.uk Pengguna iinternet di situs mikro blogging Weibo mengeluhkan ulah
Li mengatakan, kepala kuil telah bertemu sebuah perusahaan untuk memulai pekerjaan restorasi ini. Untuk pekerjaan itu dibutuhkan sekitar 4 juta yuan atau sekitar Rp 7.352.201.156. Tetapi, pihak manajemen kuil tidak punya uang sebanyak itu.

"Jadi, pemimpibn kuil itu membantu mengumpulkan dana untuk memulihkan kuil," ujar Li. 

Terkait hal ini, pengguna iinternet di situs mikro blogging Weibo mengeluhkan ulah "lukisan Disney" tersebut. Mereka mengkritik, branding lukisan baru itu bahkan lebih buruk daripada kartun.

www.dailymail.co.uk Pengguna iinternet di situs mikro blogging Weibo mengeluhkan ulah
Salah satu pengguna menulis, "Sebagai seorang pria dari Chaoyang, saya sungguh-sungguh merasa otak beberapa orang itu telah ditendang oleh seekor keledai".
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Dailymail
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com