Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Perlu Repot Belanja Perabot, Cukup Instal "IKEA Catalogue App"...

Kompas.com - 06/08/2013, 11:49 WIB
Tabita Diela

Penulis

KOMPAS.com — Siapa tidak mengenal perusahaan ritel perabot dan aksesori asal Swedia, IKEA? Berbagai ide dekorasi dan menghemat anggaran rumah tangga, mereka berikan untuk konsumennya. Satu lagi gagasan terbaru IKEA, aplikasi katalog tiga dimensi.

Aplikasi katalog interaktif tiga dimensi ini dapat dijalankan melalui perangkat bersistem Android atau iOS. Aplikasi bernama "The 2014 IKEA Catalogue App" tersebut menggunakan konsep augmented reality (AR). Konsumen bisa melihat tampilan furnitur yang ingin dibelinya di rumah mereka.

Latar belakang pembuatan aplikasi ini sebenarnya sederhana, yaitu tidak sedikit konsumen IKEA yang salah ukuran furnitur saat membelinya bagi ruangan mereka. Menurut hasil survei yang dilakukan oleh IKEA, 14 persen konsumen membeli furnitur dengan ukuran salah. Sementara itu, 70 persen konsumen bahkan tidak mengetahui ukuran rumah mereka.

Oleh karena itu, "The 2014 IKEA Catalogue App" diharapkan dapat membantu kesulitan tersebut. Cara menjalankan aplikasi ini pun cukup mudah. Konsumen hanya perlu mengaktifkan aplikasi dan membidik kamera telepon genggam (atau tablet) pada salah satu pojok rumah. Layar telepon genggam akan menampilkan latar berupa sudut rumah penggunanya, beserta produk IKEA.

Ada 90 produk yang dapat dipilih dalam katalog. Produk-produk tersebut berupa sofa, kursi, meja, tempat tidur, dan rak buku. Jika konsumen memiliki katalog edisi cetak, maka mereka juga bisa memindai katalog cetak tersebut dan mendapatkan informasi tambahan, video, dan tampilan alternatif dari produk di katalog cetak.

Country Marketing Manager IKEA untuk Inggris dan Irlandia Peter Wright mengatakan, pelanggan ingin agar produk yang terdapat dalam katalog cocok ditempatkan di rumah mereka. Khususnya furnitur berukuran besar.

"Teknologi ponsel memiliki fungsi praktis dan benar-benar membantu konsumen memvisualisasi tampilan rumah mereka," lanjutnya.

Sayangnya, meski aplikasi ini menarik, atau membantu kegiatan berbelanja, Anda harus menunggu. Aplikasi ini baru bisa diunduh di Google Play dan Apple App Strore pada 25 Agustus 2013.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bondowoso: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bondowoso: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tulungagung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tulungagung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gresik: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gresik: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

Berita
Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

Berita
Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

Ritel
Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com