Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karya Besar Berawal dari Sketsa Sederhana...

Kompas.com - 30/07/2013, 21:19 WIB
Tabita Diela

Penulis

Sumber dezeen

www.dezeen.com Sketsa membantunya menyampaikan cerita di belakang desain dengan cara termudah.

www.dezeen.com Sketsa harus dapat dimengerti oleh semua orang.

www.dezeen.com Desain yang baik adalah desain sederhana.
NEW YORK, KOMPAS.com - Karya besar tidak harus selalu berasal dari ide dan penggambaran rumit. Oki Sato, pendiri Nendo mengakui bahwa meski dia seorang desainer, namun dia tidak mahir menggambar. Sato menyatakan ia hanya membuat sketsa-sketsa sederhana, namun  sangat penting sebagai langkah awal bagi seluruh desainernya.

"Saya bukan seorang penggambar yang baik. Tapi bukan itu masalahnya, yang terpenting adalah cerita. Ketika saya bertemu dengan pelanggan baru, jika saya tidak dapat hadir dengan cerita yang baik, maka akan sulit bagi saya untuk melanjutkan proyek tersebut," ujar Sato.

Meski mengaku tidak dapat menggambar dengan baik, Sato percaya, sketsa membantunya menyampaikan cerita di belakang desain dengan cara termudah.

Bermula dari sketsa kasar, sketsa bodoh, dan kemudian maju pada proses rendering dan model. Jika Anda adalah seorang penggambar yang baik, menggambar sebuah lukisan dan sketsa dengan cara begitu cantik, hal tersebut justru membuat cerita sedikit buram.

"Sebaliknya, karena saya tidak becus (dalam membuat sketsa), hal itu membantu saya. Sketsa-sketsa  tersebut sangat buruk, namun dimengerti oleh semua orang dan saya pikir itulah yang terpenting. Semakin sederhana sketsanya, semakin baik ceritanya saya rasa," imbuh Sato.

Selain sketsa, Sato juga mengemukaan pentingnya membuat banyak model. Ia mempunyai tiga mesin prototipe cepat di studio yang bekerja 24 jam sehari. Mereka mempertimbangkan membeli satu atau dua mesin karena penting melihat sebuah bentuk secara fisik.

Sejauh ini, perusahaan atau studio desain yang "dikawal" Sato tidak hanya melayani satu bidang rancangan. Nendo juga membuat desain interior besar seperti toko Camper di New York, dan produk mungil Data Clip berupa USB drive berbentuk klip kertas.

Menurut Sato, dia memperlakukan semua proyek dengan cara yang sama. Sato menikmati mendesain apa pun. Apakah itu klip kertas, atau interior berukuran besar, pada dasarnya sama saja baginya. Bahkan ia hanya ketagihan pada desain dan menikmati apa pun yang dilakukannya.

Terakhir, Sato menegaskan bahwa dia percaya bahwa desain yang baik adalah desain sederhana. Ide baik seharusnya sesuatu yang bisa Anda katakan pada ibu atau anak-anak yang tidak mengetahui apa pun tentang desain. Jika ibumu mengatakan menarik, itulah desain yang baik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com